Kini peringkat universitas yang unggul dalam berbagai disiplin ilmu kian beragam. Berdasarkan versi peringkat Times Higher Education, jumlah wilayah/negara yang masuk dalam ranking 10 teratas dari 11 bidang studi juga telah meningkat, dari yang mulanya lima menjadi delapan negara dalam lima tahun.
Kampus-kampus dari Australia, Tiongkok, dan Singapura kini bergabung dengan Kanada, Swiss, Hong Kong, Inggris, dan Amerika Serikat dalam tabel terbaru World University Rankings 2024 by Subject.
Meski lebih banyak negara yang masuk dalam jajaran peringkat teratas, tetapi dinilai masih terbilang sulit untuk bersaing dengan universitas-universitas elite di Inggris dan Amerika Serikat, berdasarkan data Times Higher Education World University Rankings yang terbaru.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemeringkatan THE WUR by Subject 2024 mencakup seni dan humaniora, bisnis dan ekonomi, klinis dan kesehatan, ilmu Komputer, pendidikan, rekayasa, hukum, ilmu kehidupan, ilmu fisika, psikologi, dan ilmu-ilmu sosial. Kali ini, detikEdu akan memberikan peringkat universitas-universitas terbaik di Indonesia berdasarkan bidang/jurusan psikologi.
Ranking THE WUR 2024 Jurusan Psikologi
numbering
Stanford University, Amerika Serikat
Princeton University, Amerika Serikat
University of Cambridge, Inggris
Harvard University, Amerika Serikat
University of California, Amerika Serikat
University College London, Inggris
Yale University, Amerika Serikat
University of Pennsylvania, Amerika Serikat
University of Chicago, Amerika Serikat
University of Toronto, Kanada
University of Michigan-Ann Arbor, Amerika Serikat
University of California, Amerika Serikat
Columbia University, Amerika Serikat
New York University, Amerika Serikat
King's College London, Inggris
University of Amsterdam, Belanda
University of British Columbia, Kanada
KU Leuven, Belgia
University of Melbourne, Australia
Duke University & Johns Hopkins University, Amerika Serikat
Itulah deretan universitas terbaik di dunia untuk jurusan psikologi. Sementara, perguruan tinggi terbaik yang menyajikan jurusan psikologi di Indonesia adalah Universitas Indonesia.
Metodologi (H2)
Terdapat dua kriteria untuk menentukan kelayakan pemeringkatan THE by Subject, yaitu ambang batas publikasi berdasarkan disiplin ilmu dan standar staf akademik berdasarkan disiplin ilmu.
Institusi yang dapat dimasukkan dalam World University Rankings harus telah menerbitkan setidaknya 1.000 publikasi relevan selama lima tahun, 2018-2022 untuk pemeringkatan tahun 2024. Pada bidang psikologi secara khusus, ambang batasnya adalah 150 makalah yang diterbitkan selama lima tahun.
Selain itu, ada juga kriteria kelayakan staf akademik. Universitas wajib memiliki jumlah minimum staf dalam suatu disiplin ilmu agar dapat dimasukkan dalam pemeringkatan.
Khususnya untuk jurusan psikologi, suatu perguruan tinggi harus memiliki setidaknya 1 persen staf akademik jurusan psikologi dari keseluruhan atau setidaknya 20 staf akademik dalam disiplin ilmu ini.
Staf akademik merujuk pada jumlah staf penuh waktu yang dipekerjakan pada suatu jabatan akademik, misalnya dosen, reader, atau profesor. Sementara, bobot dalam pemeringkatan jurusan psikologi adalah:
Pengajaran: lingkungan belajar 26,8 persen
Penelitian: volume, pendapatan dan reputasi 26,5 persen
Kualitas penelitian: kekuatan, pengaruh, dan keunggulan 35,2 persen
International outlook: staf, mahasiswa dan penelitian 7,5 persen
Industri: pendapatan dan paten 4 persen
THE Talk Global Study Fair di Jakarta
Times Higher Education akan menggelar THE Talk Global Study Fair di Jakarta pada 28-29 Oktober 2023. Acara ini akan menghadirkan berbagai universitas ternama dari seluruh dunia.
Pengunjung pameran pendidikan internasional tersebut akan memperoleh informasi untuk siswa SMA dan sarjana yang ingin melanjutkan studi di luar negeri. Kegiatan ini turut didukung oleh Kemendikbudristek.
Siswa dan mahasiswa dapat memperoleh saran dan bimbingan dari staf penerimaan universitas dan perwakilan lebih dari 10 negara. Acaranya akan digelar pada 14.30-18.00 WIB di Pullman Jakarta Central Park: Podomoro City Jl. Letjen S Parman Kav.28.
Informasi lebih lanjut juga dapat dibaca di https://indonesia.talkglobalstudy.com/. Yuk, cari informasi kampus impian kalian di sini!
(nah/pal)