10 Kampus Terindah di AS, Ada yang Punya Hutan dan Menara di Tepi Danau

ADVERTISEMENT

10 Kampus Terindah di AS, Ada yang Punya Hutan dan Menara di Tepi Danau

Zefanya Septiani - detikEdu
Kamis, 20 Jul 2023 19:30 WIB
Menara lonceng tepi danau di kampus Furman University, AS
Menara lonceng tepi danau di kampus Furman University, AS Foto: Furman University

  • University of Notre Dame, Indiana

The Golden Dome yang dibangun kembali setelah kebakaran menjadi salah satu simbol paling terkenal di kampus ini. Letaknya di puncak gedung administrasi dilengkapi patung gilded Bunda Maria berukuran sekitar 5,7 meter di atasnya sebagai refleksi identitas Katolik kampus.

Tidak hanya itu, University of Notre Dame juga memiliki beberapa landmark arsitektur lainnya, yaitu Basilika Hati Kudus yang memiliki koleksi kaca patri Prancis abad ke-19 terbesar di dunia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

  • Princeton University, New Jersey

Kampus ini memiliki arsitektur unik dengan bangunan-bangunan tertuanya yang dibangun menggunakan gaya Gothic kolonial. Namun, bangunannya yang lebih baru dibangun oleh arsitek abad ke-20, seperti Frank Gehry dan Rafael Vinoly dengan gaya modernis.

  • Furman University, South Carolina
Menara lonceng tepi danau di kampus Furman University, ASMenara lonceng tepi danau di kampus Furman University, AS Foto: Furman University

Lanskap kampus swasta ini dilengkapi dengan bangunan bergaya Georgia, taman Jepang, dan hamparan hijau. Landmark kampus yang paling populer adalah Menara Lonceng di tepi danau yang digunakan dalam kartu pos.

ADVERTISEMENT

University of Virginia, Virginia

Kampus ini dinobatkan sebagai prestasi terbesar arsitektur Amerika dalam 200 tahun terakhir oleh American Institute of Architects. Pasalnya, bangunan kampus ini dikonseptualisasikan oleh founding father, Thomas Jefferson.

Gaya arsitektur Jeffersonian ditandai dengan penggunaan bentuk oktagonal, konstruksi batu bata merah, dan tiang putih. Salah satu contoh terbaik dari gaya ini adalah Rotunda di University of Virginia.


(pal/pal)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads