5. Desain Komunikasi Visual, Telkom University
Lulusan DKV Tel-U nantinya bisa menghasilkan karya dengan pengetahuannya akan teknologi informasi dan kearifan budaya Nusantara, maupun mengembangkan diri menjadi creativepreneur. Mengapa demikian?
Jurusan DKV Telkom mempelajari ilmu desain komunikasi visual dengan dasar keilmuan teknologi, manajemen, ataupun ilmu pendukung lainnya juga. Di sana juga ada konsentrasi technopreneurship dan multimedia marketing.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Konsentrasi technopreneurship mengajarkan mahasiswa tentang bagaimana menghasilkan produk visual berbasis teknologi dan menciptakan bisnis. Sementara, konsentrasi multimedia marketing menggeluti perencanaan dan riset pemasaran produk visual.
6. Teknik Industri, Telkom University
Jurusan Teknik Industri Tel-U adalah salah satu yang pertama berdiri saat kampus ini masih bernama Sekolah Tinggi Teknik (STT) Telkom. Prodi tersebut mempunyai banyak peminatan, yaitu engineering maintenance, entrepreneurship, marketing, business analysis, enterprise support system, human capital, ergonomis, quality system engineering, project management, supply chain management, dan production system.
7. Manajemen, Binus University
Jurusan Manajemen Binus University melatih mahasiswa untuk mengembangkan dan mengatur bisnis, menerapkan teknologi informasi dalam bisnis, mengembangkan perusahaan sekaligus sumber dayanya, serta menjalani bisnis ekonomi digital.
8. Ilmu Hubungan Internasional, Universitas Katolik Parahyangan
Prodi HI Unpar terdiri dari bidang Ilmu Politik dan Keamanan, Politik, Ekonomi Politik Internasional, juga Rezim dan Organisasi Internasional. Mahasiswa di sana akan mempelajari aspek ekonomi, politik, dagang, hukum, bisnis, sumber daya manusia, dan banyak lagi.
9. Psikologi, Universitas Sanata Dharma Yogyakarta
Apabila mengambil jurusan ini, kalian akan menggali tentang manusia, berdasarkan ilmu psikologi perkembangan, psikologi klinis, psikologi trauma dan bencana, psikologi abnormal, psikologi faal, psikologi industri dan organisasi, psikometri, psikodiagnostika, kepribadian, psikometri, dan banyak lainnya.
Selain itu, ada sejumlah fokus yang bisa diambil oleh calon mahasiswa, misalnya psikologi klinis, perkembangan, dan lainnya.
10. Ilmu Komunikasi-Komunikasi Massa, Binus University
Terdapat dua konsentrasi dalam jurusan ini, yaitu Creative Broadcasting dan Journalism Broadcasting. Keduanya sama-sama menawarkan perkuliahan tentang proses produksi program penyiaran mulai dari pra produksi dan post-produksi.
Apabila mengambil konsentrasi Journalism Broadcasting, maka yang kalian pelajari adalah terkait berita. Sementara, jika mengambil Creative Broadcasting, kalian akan fokus pada pembuatan program kreatif seperti program game show, musik, dan lainnya.
Itulah beberapa jurusan yang banyak diminati di sejumlah kampus swasta di Indonesia. Detikers tertarik pilih yang mana?
(nah/row)