Rekomendasi Sekolah Kedinasan buat Lulusan IPS, Kuliah Gratis & Diangkat CPNS

ADVERTISEMENT

Rekomendasi Sekolah Kedinasan buat Lulusan IPS, Kuliah Gratis & Diangkat CPNS

Kristina - detikEdu
Senin, 24 Jan 2022 11:20 WIB
Menkum HAM Yasonna Laoly meresmikan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip). Adanya Poltekip ini dimaksudkan meningkatkan kompetensi para petugas Lapas.
Foto: Lamhot Aritonang

Cara Pendaftaran Sekolah Kedinasan

Pada tahun 2021 pendaftaran sekolah kedinasan dilakukan secara terpusat melalui laman https://dikdin.bkn.go.id/. Sebagai gambaran, berikut cara pendaftaran sekolah kedinasan pada tahun 2021:

1. Pelamar mengakses portal SSCASN di alamat https://sscasn.bkn.go.id kemudian pilih DIKDIN atau pada https://dikdin.bkn.go.id/.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

2. Membuat akun SSCN Sekolah kedinasan dengan NIK yang telah tervalidasi melalui data Dukcapil kemudian mencetak Kartu Informasi Akun.

3. Login ke SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan.

ADVERTISEMENT

4. Upload swafoto, memilih Sekolah Kedinasan, melengkapi Nilai, upload berkas dan melengkapi biodata. Pelamar hanya diperbolehkan untuk memilih satu Sekolah Kedinasan.

5. Mengecek resume dan mencetak kartu pendaftaran.

6. Verifikator Instansi melakukan verifikasi data dan berkas pelamar yang telah masuk.

7. Pelamar Log In ke SSCN, mengecek status kelulusan verifikasi administrasi.

8. Pelamar mendapatkan kode billing dan melakukan proses pembayaran (bagi pelamar yang lulus verifikasi). Aturan mengenai pembayaran silahkan cek di sekolah kedinasan terkait.

9. Mencetak kartu ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi oleh sistem.

10. Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi.

11. Informasi status kelulusan pelamar akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi dapat dilihat di SSCN.

Untuk diketahui, pendaftaran sekolah kedinasan umumnya dibuka sekitar awal April. Jangan sampai ketinggalan ya!


(kri/nwy)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads