Bagi kalian yang penasaran dan ingin menyusuri penyebaran rempah-rempah di Indonesia kalian bisa mendaftar menjadi peserta muhibab budaya jalur rempah. Acara ini dilakukan dengan menyusuri 13 titik rempah di Indonesia.
Nantinya, peserta akan menyusuri lautan dengan menggunakan kapal KRI Dewaruci bekerja sama dengan TNI Angkatan Laut. Adapun, 13 titik yang dimaksud adalah Banda Neira, Ternate, Makassar, Banjarmasin, Bintan, Medan, Lhokseumawe, Padang, Banten, Jakarta, Semarang, Benoa, dan Surabaya.
Jika kalian berkeinginan mendaftar berikut adalah ketentuan dan persyaratannya yang dikutip dari situs resmi Jalur Rempah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Muhibah Jalur Rempah:
- Jadwal Kegiatan
1. Rekrutmen peserta: 10 Mei - 10 Juni 2021.
2. Pengumpulan peserta terpilih: 23 Juni 2021.
- Kriteria Peserta
Usia
1. Berusia 17-24 tahun dan belum menikah.
Keterampilan dan Pengalaman
1. Wajib bisa berenang
2. Memiliki akun media sosial; facebook, Instagram, twitter, dan youtube
3. Bisa tali menali (opsional)
4. Pernah mengikuti kegiatan pencinta alam/ pramuka/ PMR/ Paskibra/ Menwa/Diving (opsional)
5. Membuat tulisan mengenai salah satu fokus dari 13 titik rempah dalam melakukan pemanfaatan atau pelestarian budaya yang telah diunggah di media sosial.
6. Diutamakan pemuda/i yang kreatif, inovatif, kritis
Kesehatan
1. Sehat jasmani dan rohani. Bebas dari Napza dengan melampirkan surat dari Puskesmas/ Rumah Sakit Umum Daerah (jika lolos seleksi)
2. Tidak memiliki penyakit bawaan seperti jantung, paru-paru, TBC, asma, epilepsi, vertigo, trauma takut air dan ketinggian
3. Menyertakan hasil test PCR Negatif yang masih berlaku
Pengetahuan
1. Berwawasan kebudayaan, kebangsaan, sejarah, dan kebaharian
Administrasi
1. Melampirkan KTP/SIM/Paspor
2. Melampirkan fotokopi BPJS Kesehatan/ Asuransi kesehatan lainnya yang masih berlaku
3. Melampirkan CV
4. Melampirkan surat motivasi sebagai peserta muhibah budaya Jalur Rempah
5. Melampirkan SKCK
6. Surat pernyataan kesanggupan berlayar dengan materai
Hak dan kewajiban peserta Muhibah Budaya Jalur Rempah. Klik selanjutnya>>>
Simak Video "Video: Kejagung Tetapkan 4 Tersangka Kasus Korupsi Kemendikbudristek"
[Gambas:Video 20detik]