Operasi Zebra 2025 Se-Indonesia, Siswa-Mahasiswa Waspada Pelanggaran Ini!

ADVERTISEMENT

Operasi Zebra 2025 Se-Indonesia, Siswa-Mahasiswa Waspada Pelanggaran Ini!

Trisna Wulandari - detikEdu
Senin, 17 Nov 2025 11:31 WIB
Pengendara sepeda motor nekat melawan arah di kolong flyover Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (17/10/2025).
Pengendara sepeda motor nekat melawan arah di kolong flyover Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (17/10/2025). Foto: Andhika Prasetia
Jakarta -

Operasi Zebra digelar mulai 17-30 November 2025. Siswa dan mahasiswa perlu waspada agar tidak melakukan pelanggaran saat berkendara dan terkena tilang.

Dikutip dari laman resmi Korlantas Polri, Operasi Zebra merupakan operasi yang menyasar pelanggaran lalu lintas dengan potensi memicu kecelakaan. Operasi ini juga meliputi pengamanan fasilitas bagi pejalan kaki, yang notabene pengguna jalan paling rentan berdasarkan prinsip Vision Zero dan Hierarchy of Road Users.

Kepala Bagian Operasional (Kabag Ops) Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri Kombes Pol Aries Syahbudin mengatakan operasi ini juga mengkondisikan jalan jelang libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, merespons pergerakan massa yang akan wisata.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pengendara di Bawah Umur sampai Balap Liar

Salah satu pelanggaran lalu lintas yang disorot pada Operasi Zebra yaitu anak-anak di bawah umur yang berkendara. Pelanggaran helm dan balap liar juga menjadi sasaran operasi.

ADVERTISEMENT

"Target sasarannya kemarin sudah kita paparkan bagaimana, usia mana yang paling banyak melanggar dan terlibat kecelakaan, apa anatomi kecelakaannya, daerah mana yang paling banyak kecelakaan, sesuai dengan daerah masing-masing, kita hanya menyampaikan secara global dan itu menjadi pedoman," kata Aries dalam pengarahan di Lapangan NTMC Korlantas Polri, Jakarta, Senin (17/11/2025).

"Sesuatu yang menjadi atensi atau fenomena di tengah masyarakat ada dua hal yang menjadi atensi dari Bapak Kakorlantas, yang pertama adalah penertiban balap liar, dan yang kedua adalah perlindungan terhadap pejalan kaki. Jadi dua hal ini silakan masing-masing direktorat berikan jukrah sesuaikan dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing direktorat," tambahnya.

Daftar Pelanggaran Operasi Zebra 2025

Simak daftar pelanggaran lalu lintas yang disasar pada Operasi Zebra 2025:

  • Pengendara di bawah umur
  • Memakai helm yang tidak berstandar SNI
  • Berkendara di bawah pengaruh alkohol (driving under influence/DUI)
  • Melawan arus
  • Menerobos lampu merah
  • Menggunakan handphone saat berkendara
  • Tidak memakai sabuk pengaman
  • Berkendara dengan kecepatan di atas batas wajar atau balap liar
  • Mengendarai kendaraan yang tidak dipasangi tanda nomor kendaraan bermotor (TNKB)
  • Memakai kendaraan dengan knalpot brong
  • Memakai TNKB rahasia atau kedutaan



(twu/nwk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads