Anjing Ternyata Bisa Mengingat Nama Mainan hingga 2 Tahun Lamanya, Kok Bisa?

ADVERTISEMENT

Anjing Ternyata Bisa Mengingat Nama Mainan hingga 2 Tahun Lamanya, Kok Bisa?

Callan Rahmadyvi Triyunanto - detikEdu
Sabtu, 14 Sep 2024 07:00 WIB
Sebanyak 150 anjing dan kucing bersama pemiliknya berkumpul di Senayan Golf Driving Range. Sambil bermain mereka juga melatih ketangkasan hewan peliharaan.
Foto: Rengga Sancaya/Bermain Sambil Melatih Ketangkasan Anjing
Jakarta -

Tim peneliti di Universitas EΓΆtvΓΆs LorΓ‘nd, Hungaria, menemukan fakta baru bahwa beberapa anjing ternyata dapat mengingat nama mainan selama dua tahun. Penemuan ini mengindikasikan bahwa anjing bisa menyimpan nama mainan tertentu dalam memori jangka panjang mereka.

Dalam penelitian yang dipublikasikan di Biology Letters, peneliti Shany Dror, ÁdÑm Miklósi, dan Claudia Fugazza mengajarkan beberapa nama mainan kepada anjing. Kemudian mainan tersebut disembunyikan selama dua tahun untuk mempelajari kemampuan memori jangka panjang anjing.

Anjing Bisa Akurat Mengingat Sebuah Nama Mainan

Para peneliti melakukan percobaan yang melibatkan lima anjing yang sebelumnya telah dilatih untuk mengasosiasikan kata-kata manusia dengan mainan dan mengambilnya berdasarkan permintaan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Masing-masing anjing diajari mengasosiasikan nama dengan 12 mainan yang belum pernah mereka lihat sebelumnya. Setelah memastikan bahwa anjing-anjing tersebut telah mempelajari nama-nama tersebut secara menyeluruh, para peneliti menyimpan semua mainan tersebut selama dua tahun.

Bagaimana hasilnya?

ADVERTISEMENT

Saat uji coba, peneliti membawa anjing-anjing dan keluar satu per satu untuk memperlihatkan mainan yang disimpan selama dua tahun. Kemudian, mereka mencampurkan mainan uji tersebut dengan mainan lain yang familiar bagi anjing tersebut di ruangan lain.

Peneliti meminta anjing-anjing untuk mengambil mainan uji tersebut dengan menyebutkan nama terkait. Setiap anjing diuji dua kali untuk setiap mainan.

Hasilnya, para peneliti menemukan bahwa anjing-anjing bisa akurat dalam mengambil mainan yang ditentukan sebanyak 44%, sementara beberapa lainnya memiliki tingkat akurasi hingga 60%.

Menurut peneliti, ini membuktikan bahwa anjing-anjing tersebut telah mengingat mainan dan namanya selama dua tahun.

"Sebuah indikasi jelas bahwa mereka telah menyimpannya dalam memori jangka panjang," tulis peneliti dalam phys.org, yang dikutip Selasa (10/9/2024).




(faz/faz)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads