Selain Manusia, Ini Sederet Hewan yang Diprediksi Dapat Tinggal di Bulan

ADVERTISEMENT

Selain Manusia, Ini Sederet Hewan yang Diprediksi Dapat Tinggal di Bulan

Cicin Yulianti - detikEdu
Senin, 22 Jan 2024 12:00 WIB
Ilustrasi penyimpanan data di bulan
Ilustrasi permukaan bulan. Foto: Dok. Lonestar
Jakarta -

National Aeronautics and Space Administration (NASA) mempunyai rencana membuat pos di Bulan secara permanen. Artinya, akan ada manusia yang ditugaskan berjaga di sana.

Sebagai bagian dari ekosistem tentunya manusia tidak bisa hidup tanpa makhluk lain. Manusia tetap membutuhkan tumbuhan dan hewan sebagai makanan atau peliharaan.

Namun, apakah mungkin hewan bisa tinggal dan bertahan di Bulan, Mars atau lainnya? Ilmuwan planet di Ames Research Center NASA Christopher McKay mengatakan hewan bisa saja berkembang di Bulan atau Mars.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia menjelaskan penghambat paling utama bagi hewan bisa tinggal di planet luar angkasa adalah gravitasi. Gravitasi Mars sekitar sepertiga gravitasi Bumi, dan gravitasi bulan seperenam gravitasi Bumi.

ADVERTISEMENT

Manusia bisa membangun habitat untuk membangun ekosistem layaknya di bumi seperti kontrol suhu atau tekanan. Akan tetapi, soal gravitasi manusia tak bisa mengubahnya.

"Pertanyaan kuncinya adalah berkurangnya gravitasi," kata McKay, dikutip dari laman Live Science, pada Kamis (18/1/2024).

Hewan Kecil Jadi Pilihan

McKay mengungkap skenario yang mungkin terjadi jika hewan hidup di Bulan atau Mars adalah otot dan tulang mereka mengalami perubahan akibat gravitasi. Hal ini membuat hewan tidak bisa berdiri.

Dengan demikian, McKay menganggap hewan kecil lah yang berpotensi bisa dibawa ke Bulan. Menurutnya, semakin kecil dan sederhana hewan maka semakin kuat mereka bertahan di sana, contohnya tikus dan hewan perairan.

"Saya pikir hewan yang lebih sederhana, seperti serangga atau krustasea, kemungkinan besar akan lebih kuat," katanya.

Adapun ikan dan hewan perairan menurutnya bisa lebih tahan karena gravitasi tak akan banyak berpengaruh pada mereka. Hal ini berkaitan dengan hewan perairan yang hidup secara terapung.

Selain itu, hewan perairan bisa dijadikan sebagai peliharaan sekaligus santapan bagi manusia yang hidup di sana. Menurut studi dalam jurnal Frontiers in Astronomy and Space Sciences (2021), dibuktikan bahwa ikan adalah hewan paling sedikit menghasilkan limbah dibandingkan hewan darat.

Serangga adalah Ternak Terbaik di Bulan

Selain tikus dan ikan, laporan dari University of South Australia dan International Space University di Perancis (2020) mengungkap serangga bisa menjadi hewan ternak terbaik di Bulan atau Mars. Alasannya, serangga seperti jangkrik (Acheta domesticus) adalah yang paling layak dan terjangkau.

Hewan tersebut juga mempunyai kandungan sumber protein yang baik dan tidak membutuhkan ruang luas dan medium air seperti pada ikan. Selain itu, serangga juga bisa membantu penyerbukkan, pergantian tanah, atau cadangan makanan jika panen gagal.

Mirip dengan serangga, krustasea juga diprediksi bisa dipelihara dan dibawa ke Bulan karena bisa disimpan dalam tangki kecil dan digunakan sebagai bagian dari sistem akuaponik bagi tanaman.

Beruang Air untuk Kolonisasi

McKay mengatakan dalam kolonisasi Bulan, para ilmuwan telah mengincar tardigrada atau beruang air. Hewan ini mempunyai kemampuan bertahan dalam kondisi ekstrem baik panas, dingin, radiasi atau ruang hampa.

Pada misi sebelumnya, hewan ini telah menunjukkan kekuatannya dalam bertahan setelah menghabiskan 12 hari di ruang hampa udara. Walaupun mereka tidak berdampak langsung pada ekosistem manusia, tetapi mempelajari tardigrada di luar angkasa dapat mengungkap bagaimana manusia dapat meniru sifat mereka dalam bertahan.

McKay menyebut rencana kolonisasi ini akan menemui banyak tantangan teknis. Namun, semakin mendekati terealisasinya rencana ini, maka hewan-hewan tersebut menurut McKay adalah yang berpotensi dibawa ke Bulan atau Mars.

"Eksplorasi manusia, bahkan tanpa kolonisasi, masih jauh di masa depan," kata McKay.

(cyu/nah)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads