Ini Kerajaan Tertua di Nusantara, Ada di Mana?

ADVERTISEMENT

Ini Kerajaan Tertua di Nusantara, Ada di Mana?

Zefanya Septiani - detikEdu
Selasa, 18 Apr 2023 08:30 WIB
Suku Kutai dan Kerajaan Kutai di Kalimantan Timur.
Foto: (dok. istimewa)/Kerajaan Kutai
Jakarta -

Jika kita membahas terkait sistem kekuasaan di Indonesia tentunya kita tidak dapat lepas dengan pembahasan terkait kerajaan. Pasalnya, pada zaman dahulu terdapat berbagai kerajaan yang berkuasa di nusantara.

Peninggalan dari kerajaan-kerajaan tersebut masih dapat kita jumpai saat ini mulai dari candi, yupa, prasasti, dll. Melalui peninggalan tersebut kita dapat mengetahui kejadian yang terjadi di masa lampau.

Lantas, kerajaan manakah yang paling tua di Nusantara? Yuk, simak informasinya yang dikutip dari laman Kemdikbud RI.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Kerajaan Tertua di Nusantara

Meskipun era kerajaan telah terjadi selama berabad-abad yang lalu tetapi peninggalannya masih ada hingga saat ini. Para arkeolog menemukan tugu yang berupa batu tegak seperti tiang yang diberi nama yupa.

Yupa tersebut berisikan prasasti yang ditemukan di Desa Muara Kaman Hulu, Kecamatan Muara Kaman, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur.

ADVERTISEMENT

Para arkeolog berhasil menemukan delapan buah prasasti yang menggunakan huruf Pallawa dengan bahasa Sansekerta. Sayangnya, hanya terdapat empat prasasti yang berhasil dibaca dan diterjemahkan.

Prasasti tersebut kemudian menuliskan terkait sebuah kerajaan yang berasal dari sekitar 1718 tahun yang lalu yaitu Kerajaan Kutai. Kerajaan tersebut merupakan kerajaan beragama Hindu yang disinyalir merupakan kerajaan tertua di Nusantara.

Nama asli Kerajaan Kutai pun tidak diketahui dan diberi nama berdasarkan lokasi ditemukannya prasasti tersebut. Misteri akan kerajaan ini sangat lah banyak pasalnya, masa berdiri dari Kerajaan Kutai pun tidak diketahui pastinya.

Diperkirakan kerajaan ini berada sejak abad ke-4 sampai abad ke-5 SM. Kredit yang diberikan sebagai kerajaan tertua didasarkan pada usia yupa yang ditemukan. Jika didasarkan pada bentuk dan jenisnya maka yupa tersebut berasal dari sekitar tahun 400 M.

Raja yang Pernah Memerintah

Meskipun informasi yang diketahui akan kerajaan ini masih sangat minim tetapi beberapa raja besar yang pernah memerintah kerajaan ini dituliskan dalam yupanya. Berikut merupakan raja yang pernah memerintah di Kerajaan Kutai:

1. Raja Kudungga

Kudungga adalah raja pertama yang memerintah di Kerajaan Kutai. Melalui namanya yang masih menggunakan nama Indonesia diperkirakan ia memerintah ketika pengaruh Hindu baru masuk di wilayahnya. Kedudukan awal Raja Kudungga adalah sebagai kepala suku.

2. Aswawarman

Raja di Kerajaan Kutai yang bercorak Hindu ini memiliki gelar Wangsakerta (pembentuk keluarga) karena perannya yang merupakan pendiri dinasti Kerajaan Kutai.

3. Mulawarman

Ia merupakan raja terbesar yang ketika memerintah, Kerajaan Kutai berada pada masa jayanya. Wilayah kekuasaannya mencakup seluruh wilayah Kalimantan Timur serta rakyatnya hidup dengan sejahtera dan makmur.

Runtuhnya Kerajaan Kutai

Diketahui pada abad ke-17 terjadi sebuah pertempuran yang menyebabkan runtuhnya Kerajaan Kutai Mulawarman dan diambil alih oleh Kerajaan Kutai Kartanegara. Hal tersebut menyebabkan kerajaan yang awalnya bercorak Hindu berganti menjadi kerajaan yang bercorak Islam.

Pengambilalihan tersebut terjadi pada masa pemerintahan Aji Pangeran Sinum Panji Mendapa yang merupakan Raja Kutai Kartanegara ke-8.

Melalui dukungan dari Kerajaan Majapahit dan lokasinya yang strategis kerajaan ini dapat berkembang dengan pesat.

Sayangnya, Kerajaan Kutai Kartanegara runtuh pada Desember tahun 1959 karena adanya Peraturan Pemerintah terkait swapraja (wilayah dengan pemerintahannya sendiri).

Saat ini, istananya telah dijadikan museum provinsi yang berpotensi menjadi Cagar Budaya Nasional.




(faz/faz)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia
Hide Ads