Tentara Nasional Indonesia (TNI) membuka rekrutmen Prajurit Tamtama TNI Angkatan Laut (AL) Gelombang I 2023. Pendaftaran Tamtama TNI AL 2023 dibuka tanggal 13 Desember 2022 - 12 Januari 2023.
Pendaftaran Tamtama TNI AL 2023 dibuka untuk laki-laki lulusan minimal SMP/sederajat.
Dikutip dari laman Rekrutmen TNI AL, berikut syarat pendaftaran Prajurit Tamtama TNI AL 2023 Gelombang I:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Syarat Tamtama TNI AL 2023 Gelombang I
- WNI, laki-laki beriman dan bertakwa pada Tuhan Yang Maha Esa, setia kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara RI Tahun 1945.
- Bukan Pegawai Negeri Sipil (PNS).
- Usia minimal 17 tahun 9 bulan dan setinggi-tingginya 22 tahun pada saat pembukaan Dikma pertama, Puslatdiksarmil 12 Mei 2023, Satdik 1 Tanjung Uban 31 Maret 2023, Satdik 2 Makassar 24 Maret 2023, Satdik 3 Sorong 16 Maret 2023.
- Ijazah minimal SLTP/sederajat.
- Tinggi dengan berat badan seimbang.
- Berkelakuan baik dan tidak sedang kehilangan hak untuk menjadi Prajurit berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap, disertai dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Polres setempat.
- Sehat jasmani dan rohani, tidak bertato dan bertindik maupun bekasnya, tidak buta warna dan tidak berkacamata.
- Belum pernah menikah dan sanggup tidak menikah selama mengikuti Pendidikan Pertama (Dikma) dan selama dua tahun setelah selesai Dikma;
- Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) paling singkat 5 tahun dan paling lama 10 tahun, terhitung saat mulai dilantik menjadi Kelasi Dua/Prajurit Dua
- Bersedia ditempatkan diseluruh Wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
- Berdomisili minimal 12 bulan di wilayah Panda/tempat pendaftaran terdekat yang dinyatakan sah secara administrasi maupun fakta.
- Memiliki kartu BPJS atau kartu jaminan kesehatan dan sejenisnya.
Cara Daftar Tamtama TNI AL 2023 Gelombang I
- Buka laman al.rekrutmen-tni.mil.id, klik bagian Klik di sini untuk mendaftar.
- Isi formulir pendaftaran.
- Lakukan daftar ulang secara fisik ke tempat pendaftaran yang telah ditentukan dengan menunjukan cetakan formulir pendaftaran dan dokumen asli:
- Akte Kelahiran
- KTP pendaftar
- KTP orang tua/wali
- Kartu Keluarga (KK)
- Ijazah dan SKHUN SD, SMP, SLTA sederajat
- Fotokopi masing-masing satu lembar ijazah dan SKHUN SD, SMP, SLTA sederajat
- 2 Lembar pas photo hitam putih terbaru ukuran 4 x 6 cm
- 5 Lembar pas photo hitam putih terbaru ukuran 3 x 4 cm
- Stopmap warna merah. - Kenakan pakaian kemeja putih dan celana kain hitam saat mendaftar.
Selengkapnya tentang pendaftaran rekrutmen Tamtama TNI AL 2023 Gelombang I bisa dilihat DI SINI. Semoga berhasil, detikers!
(twu/pal)