2 Rekan Setim Akan Berhadapan di Laga Indonesia Vs Jepang

2 Rekan Setim Akan Berhadapan di Laga Indonesia Vs Jepang

Tim detikSport - detikBali
Rabu, 13 Nov 2024 06:55 WIB
Calvin Verdonk
Foto: Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk. (Jalu Pamuncar/detikSport)
Bali -

Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang di laga lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Matchday kelima tersebut akan berlangsung di Stadiun Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pukul 19.00 WIB atau 20.00 Wita, Jumat (15/11/2024).

Dalam laga nanti, ada dua pemain dari kedua negara yang merupakan rekan setim di klub. Mereka adalah andalan Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, dan penyerang Jepang yang lagi naik daun, Koki Ogawa.

Dikutip dari detikSport, Verdonk dan Ogawa sama-sama bermain di klub Liga Belanda, NEC Nijmegen. Calvin Verdonk sudah berseragam NEC sejak musim panas 2022. Sang bek sayap kiri itu menjadi pilihan utama di skuadnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ogawa baru berseragam NEC pada musim panas 2024, alias di musim ini. Sang striker itu direkrut dari Yokohama FC.

Ogawa tampil cukup galak di musim debutnya. Dia sudah mengemas lima gol dari 11 laga di Eredivisie.

ADVERTISEMENT

Menariknya, Koki Ogawa belum memiliki banyak caps di Timnas Jepang. Pemain berusia 27 tahun itu baru bermain tujuh kali sejak debutnya di tahun 2019.

Ogawa pun baru rutin bermain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sejak ronde kedua. Empat gol sudah dikemasnya.

Artikel ini sudah tayang di detikSport




(hsa/hsa)

Hide Ads