Ketua Umum (Ketum) Pengurus Besar Nahdlatul Wathan (PBNW) Raden Tuan Guru Kiyai Haji (RTGKH) Lalu Gede Muhammad Zainuddin Atsani mengungkapkan pertemuannya dengan presiden terpilih Prabowo Subianto. Pertemuan itu terjadi di Jakarta, Senin (1/4/2024).
"Saya sudah bertemu dengan Prabowo. Komunikasi ada, semua ada. Intinya kami tidak mengejar jabatan," kata Atsani seusai melaksanakan tradisi Ijtima' Ramadan di Masjid Jami' Ma'had Darul Quran wal Hadits Ponpes Syaikh Zainuddin NW Anjani, Sabtu (6/4/2024) malam.
Pertemuan yang digelar dalam acara buka bersama di kediaman Prabowo Subianto di Jakarta tersebut salah satunya membicarakan tentang perjuangan memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di NTB yang mencapai 58 persen. Sejumlah pihak menilai Atsani berpeluang menempati kursi wakil menteri di kabinet Prabowo-Gibran.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ya intinya kami siap jalankan amanah. Seluruh anggota NW sudah berjuang (dalam pemenangan Prabowo-Gibran di NTB) untuk jangan dilupakan," kata Atsani.
"Tanggapan beliau? Ya dinamis karena pada pertemuan itu pendukungnya banyak," imbuhnya.
Saat ditanya soal peluang duduk di salah satu kursi wamen di kabinet Prabowo-Gibran, Atsani menjawab semua pendukung berpeluang. Namun, dalam pertemuan dengan Prabowo tersebut, Atsani melanjutkan, tidak ada pembahasan soal jatah kursi menteri maupun wakil menteri.
"Ada kabar Tuan Guru dapat kursi wamen? Semua kita berpeluang. Ya boleh saja itu kan. Terserah Pak Prabowo saja karena beliau punya kriteria menteri dan wakil menteri," urai Atsani.
"Ya beliau punya kriteria menteri dan semua sudah berjalan. Wait and see saja. Jadi tidak perlu bisikan yang penting pelantikan saja," sambungnya sambil tertawa kecil.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBNW TGH Fahrurrozi Dahlan mengatakan sosok Lalu Gede Muhammad Zainuddin Atsani memiliki kapasitas, integritas, dan kapabilitas untuk duduk di kursi mana pun.
"Saatnya yang muda harus tampil di depan," tegasnya.
Doakan Prabowo-Gibran
Atsani mengatakan seusai melakukan Ijtima' Ramadan di Masjid Jami' Ma'had Darul Quran wal Hadits Ponpes Syaikh Zainuddin NW Anjani, para jemaah juga mendoakan Prabowo-Gibran atas kemenangannya pada Pemilu 2024.
"Ya ini sekaligus tasyakuran akbar kemenangan Prabowo-Gibran," ujarnya.
Menurut Atsani, seluruh jemaah mendoakan agar kepemimpinan Prabowo-Gibran berjalan dengan baik dan menjadi pemimpin bangsa yang bisa mensejahterakan masyarakat Indonesia.
(hsa/hsa)