Jaksa Agung Monitor Penegakan Hukum di Destinasi Wisata Labuan Bajo

Ambrosius Ardin - detikBali
Kamis, 25 Sep 2025 11:51 WIB
Jaksa Agung ST Burhanuddin melakukan kunjungan kerja ke Kejari Manggarai Barat, di Labuan Bajo, Kamis (25/9/2025). (Foto: Ambrosius Ardin/detikBali)
Manggarai Barat -

Jaksa Agung ST Burhanuddin melakukan kunjungan kerja ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Manggarai Barat di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (25/9/2025). Kunjungan ini menjadi bagian dari rangkaian kerja Jaksa Agung di wilayah Kejaksaan Tinggi (Kejati) NTT.

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung, Anang Supriatna, mengatakan Burhanuddin memberi perhatian khusus pada peran kejaksaan di daerah pariwisata internasional seperti Labuan Bajo.

"Banyak wisatawan ke sini (Labuan Bajo). Kita melihat bagaimana peran kejaksaan dalam memberikan kontribusi terutama dalam penegakan hukum dan mendukung proses pembangunan wilayah hukum Kejaksaan Negeri Manggarai di mana salah satu destinasi wisata di sini memang cukup menarik perhatian," kata Anang di Kantor Kejari Manggarai Barat, Labuan Bajo, Kamis.

"Dan kejaksaan bisa memberikan kontribusi dan dukungan yang baik dalam pembangunan nasional," lanjutnya.

Anang menjelaskan, sebelum ke Labuan Bajo, Burhanuddin terlebih dahulu menggelar pertemuan dengan Kepala Kejati NTT dan para Kepala Kejari di wilayah NTT di Kupang. Tujuan kunjungan kerja ini, kata Anang, adalah memonitor kinerja kejaksaan, terutama dalam penegakan hukum.

Simak Video "Video: Jaksa Agung Bicara soal Penambangan Ilegal di Laut, Akan Buat Satgas"


(dpw/dpw)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork