Pengacara Ungkap Kondisi Terkini Korban Pelecehan Seksual Jero Dasaran Alit

Pengacara Ungkap Kondisi Terkini Korban Pelecehan Seksual Jero Dasaran Alit

Ahmad Firizqi Irwan - detikBali
Senin, 08 Jan 2024 15:09 WIB
Kadek Dwi Arnata alias Jero Dasaran Alit saat keluar dari Kantor Kejaksaan Negeri Tabanan, Kamis (4/1/2024). (Foto: Ahmad Firizqi Irwan/detikBali)
Kadek Dwi Arnata alias Jero Dasaran Alit saat keluar dari Kantor Kejaksaan Negeri Tabanan, Kamis (4/1/2024). (Foto: Ahmad Firizqi Irwan/detikBali)
Tabanan -

Kuasa hukum NCK, I Nyoman Yudara, mengungkap kondisi terkini kliennya yang menjadi korban pelecehan seksual oleh Kadek Dwi Arnata alias Jero Dasaran Alit. Menurut Yudara, perempuan asal Buleleng itu masih intens mendapat pendampingan dari psikiater maupun psikolog.

"Mungkin karena traumatik, itu pasti tetap ada yang butuh penanganan tetap atau serius. Hal itu sudah dilakukan oleh ahlinya psikiater. Sebulan sekali kami ajak kontrol," kata Yudara kepada detikBali, Senin (8/1/2024).

Meski begitu, Yudara menyebut kondisi NCK sudah membaik. "Sudah bisa tersenyum, sudah mulai tertawa. Sedikit move on karena kami usahakan selalu penguatan (mental) ke dia," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Polres Tabanan menyerahkan Jero Dasaran Alit ke Kejari Tabanan pada Kamis (4/1/2024). Penekun spiritual yang juga aktif di media sosial (medsos) itu ditahan lantaran tak disiplin menjalani wajib lapor. Selain itu, Polres Tabanan khawatir tersangka pelecehan seksual terhadap NCK tersebut melarikan diri.

Yudara memastikan NCK sudah siap memberi keterangan saat persidangan terhadap Jero Dasaran Alit bergulir. Menurutnya, NCK juga tidak sungkan untuk berhadapan dengan Jero Dasaran Alit dalam persidangan.

"Korban menyatakan sudah siap dengan kondisinya dan siap melakukan persidangan berhadapan dengan JDA," imbuh Yudara.

Disinggung terkait penangguhan penahanan yang dilayangkan kuasa hukum Jero Dasaran Alit ke Kejari Tabanan, Yudara enggan berkomentar banyak. Menurutnya, langkah itu merupakan hak tersangka. "Kami tidak ikut mencampuri hal itu," pungkasnya.




(iws/hsa)

Hide Ads