Hari Gizi Nasional Indonesia yang diperingati pada tanggal 28 Februari menjadi perayaan penting dalam bidang kesehatan di Indonesia. Meskipun secara resmi tidak ada agenda dalam kalender Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, mari simak mengenai sejarah hingga cara merayakan Hari Gizi Nasional Indonesia 28 Februari 2024.
Sejarah Hari Gizi Nasional Indonesia
Dilansir dari laman resmi Kemenkes, Pemerintah Indonesia telah berusaha untuk memperbaiki gizi masyarakat sejak tahun 1950. Dokter J Leimana yang merupakan Menteri Kesehatan saat itu mengangkat Prof Poorwo Soedarmo atau yang dikenal dengan Bapak Gizi Nasional sebagai Kepala Lembaga Makanan Rakyat (LMR).
LMR mulai mendirikan Sekolah Juru Penerang Makanan (SJPM) pada dan sejak itu juga pendidikan tenaga gizi di Indonesia terus berkembang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hari Gizi Nasional telah diselenggarakan sejak pertengahan tahun 1960-an, Hari Gizi Nasional untuk memperingati dimulainya pengkaderan tenaga gizi Indonesia dengan berdirinya Sekolah Juru Penerang Makanan oleh LMR pada tanggal 25 Januari 195. Oleh karena itu Hari Gizi Nasional ditetapkan pada tanggal 25 Januari.
Meskipun demikian, 28 Februari juga diperingati sebagai Hari Gizi Nasional Indonesia, Kemenkes menyelenggarakan Hari Gizi Nasional sepanjang bulan Januari hingga Februari setiap tahunnya.
Latar Belakang Hari Gizi Nasional Indonesia 2024
Dilansir dari situs Ayo Sehat Kemenkes, pada 2022 Hasil Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) menunjukkan risiko terjadinya stunting meningkat sebesar 1,6 kali dari kelompok umur 6-11 ke kelompok umur 12-23 bulan (13,7 persen ke 22,4 persen). Hal tersebut menunjukkan kegagalan dalam pemberian makanan pendamping ASI (MP-ASI) sejak bayi usia 6 bulan.
Tema Hari Gizi Nasional Indonesia 2024
Dalam memperingati Hari Gizi Nasional pada tahun 2024, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia mengusung tema "MP-ASI Kaya Protein Hewani Cegah Stunting" dengan slogan "MP-ASI Berkualitas untuk Generasi Emas".
Cara Merayakan Hari Gizi Nasional Indonesia
Dalam rangka turut merayakan Hari Gizi Nasional, kalian dapat memasang foto menggunakan twibbon. Selain itu juga, barbagai hal positif dapat dilakukan seperti:
1. Memberikan Ucapan Selamat Hari Gizi Nasional
Hal tersebut dapat diucapkan kepada siapa saja baik keluarga ataupun teman sebagai pengingat agar tetap menjaga gizi makanan.
2. Konsumsi Makan Gizi Seimbang
Dalam memperingati Hari Gizi Nasional, anda perlu untuk memperhatikan asupan makanan bergizi seimbang sebagaimana yang dianjurkan dalam pedoman gizi dan tidak lupa untuk mengingatkan orang disekitar Anda untuk konsumsi makan gizi seimbang juga.
Artikel ini ditulis oleh Husna Putri Maharani, peserta Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.
(nor/nor)