Gelaran Gubsu Edy Rahmayadi Cup II akan diikuti empat tim dari Sumatera Utara, salah satunya PSMS Medan. Semua pertandingan akan dilaksanakan di Stadion Teladan Medan akhir pekan ini.
Ketua Pelaksana turnamen Iswanda Nanda Ramli mengatakan klub di luar Sumut tidak ikut serta karena akan memerlukan rekomendasi dari PSSI. Sehingga akhirnya panitia memutuskan tidak menyertakan klub dari luar.
"Kalau kita memakai dari luar Sumut itu rekomendasi harus ada dari PSSI," kata Nanda, Kamis (21/7/2022).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hal itu disampaikan Nanda dalam konferensi pers yang di salah satu hotel di Medan. Terlihat hadir dalam acara tersebut perwakilan dari PSMS Medan, Karo United, PSDS Deli Serdang, dan PSAD Kodam I Bukit Barisan.
Pada akhirnya panitia hanya mengajak tim asal Sumut yang akan bertanding di Liga 2 musim 2022/2023. Selain itu ditambah satu klub untuk menggenapkan menjadi empat tim, yaitu PSAD. Skema pertandingan tersebut nantinya memakai skema setengah turnamen.
Panitia, kata dia, menyediakan 9.900 tiket dengan rincian 5.200 tiket untuk tribun tertutup, tribun terbuka 4.700 tiket. Terkait harga akan disesuaikan berdasarkan di tribun bagian lokasi duduknya.
Turnamen sepak bola tersebut direncanakan akan bergulir tanggal 23 sampai 29 Juli mendatang. Semua pertandingan tersebut akan dilaksanakan di Stadion Teladan Medan, kick-off pertama akan digelar antara Karo United vs PSAD Kodam I BB.
Jadwal lengkap Gubsu Edy Rahmayadi Cup II dari pertandingan awal hingga final. Simak Halaman Berikutnya:
Pertandingan pertama:
PSAD vs Karo United, Pukul 16.15 WIB
Pertandingan kedua:
PSMS vs PSDS, Pukul 19.15 WIB
Senin, 25 Juli 2022
Pertandingan pertama:
PSAD vs PSDS, Pukul 16.15 WIB
Pertandingan kedua:
Karo United vs PSMS, Pukul 19.15 WIB
Rabu, 27 Juli 2022
Pertandingan pertama:
PSDS vs KaroUnited, Pukul 16.15 WIB
Pertandingan kedua:
PSMS vs PSAD, Pukul 19.15 WIB
Jumat, 29 Juli 2022
Pertandingan pertama:
Perebutan juara 3 dan 4, Pukul 16.15 WIB
Pertandingan kedua:
Perebutan juara 1 dan 2, Pukul 19.15 WIB
Harga Tiket:
β’ Tribun Tertutup Barat: Rp 40 ribu per tiket.
β’ Tribun Tertutup Timur: Rp 30 ribu per tiket.
β’ Tribun Terbuka Utara: Rp 20 ribu per tiket.
β’ Tribun Terbuka Selatan: Rp 20 ribu per tiket.
Simak Video "Video Momen Edy Rahmayadi Juga Diserang Seusai Debat Pilgub Sumut"
[Gambas:Video 20detik]
(astj/astj)