2 Pelaku Kejahatan Duel Maut di Pekanbaru, Diduga gegara Bagi Hasil

Riau

2 Pelaku Kejahatan Duel Maut di Pekanbaru, Diduga gegara Bagi Hasil

Raja Adil Siregar - detikSumut
Rabu, 06 Mar 2024 16:59 WIB
Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru, KKompol Berry Juana saat rilis kasus duel maut pelaku kejahatan. (Raja Adil Siregar/detikSumut)
Foto: Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru, KKompol Berry Juana saat rilis kasus duel maut pelaku kejahatan. (Raja Adil Siregar/detikSumut)
Pekanbaru -

Duel maut terjadi antara dua pemuda Ceri Remonta Nasution (31) dan Samsul Bahri (26) di Pekanbaru, Provinsi Riau. Akibatnya satu orang tewas ditikam.

Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Berry Juana mengatakan korban ditikam saat berada di Jalan Tuanku Tambusai, 2 Maret lalu. Saat itu keduanya duel di depan ruko.

Ceri yang membawa sebilah sangkur lalu menikam korban. Nyawa korban pun tak dapat diselamatkan dan meninggal saat dalam perjalanan menuju Rumah Sakit Prima.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kejadian 2 Maret lalu pukul 11.30 WIB di mana keduanya berkelahi dan disaksikan rekan mereka," kata Berry Juana di Polres, Rabu (6/3/2024).

Perkelahian sendiri diduga dipicu masalah bagi hasil kejahatan. Mengingat keduanya merupakan target polisi sebagai pelaku pencurian motor, perampokan dan jambret.

ADVERTISEMENT

"Dugaan selisih paham masalah bagi hasil kejahatan. Mereka ini pelaku kejahatan di Pekanbaru yang sedang kami tangani dan usut. Ada curanmor, curas dan lain-lain," kata Berry.

Polisi yang menerima laporan langsung memburu pelaku, Ceri Remonta. Pelaku akhirnya ditangkap, Selasa (5/3) kemarin di Jalan Adi Sucipto.

Selain pelaku, polisi juga mengamankan satu bilah sangkur yang dibuang pelaku di Jalan Sakuntala, Bukit Raya. Polisi juga masih mengembangkan kasus tersebut.

"Mereka ini pemain, makanya kami masih kembangkan terus karena banyak TKP di Pekanbaru ini. Jadi sama-sama mereka ini pelaku kejahatan," kata Berry.




(ras/mjy)


Hide Ads