Pakai Format 3 Wilayah, Berikut Pembagian 28 Klub di Liga 2

Pakai Format 3 Wilayah, Berikut Pembagian 28 Klub di Liga 2

Nizar Aldi - detikSumut
Jumat, 19 Agu 2022 23:00 WIB
Laga PSMS Medan vs Karo United
Laga PSMS Medan vs Karo United (Aldi/detikSumut)
Medan -

PT. Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi resmi mengumumkan memakai format tiga wilayah untuk Liga 2 Musim 2022/2023. Ketiga wilayah tersebut akan dibagi ke dalam wilayah Barat, wilayah Tengah, dan wilayah Timur.

Dengan keluarnya keputusan format tersebut, maka tiga klub Liga 2 asal Sumut akan bertanding dengan enam klub lainnya di wilayah Barat. Ketiga klub asal Sumut tersebut adalah PSMS Medan, Karo United, dan PSDS Deli Serdang.

Format tiga wilayah ini akan memainkan laga home away. Kemudian juara 1 dan 2 di masing-masing wilayah nantinya berhak untuk masuk ke babak enam besar dan nantinya akan dibagi ke dalam dua grup dengan sistem home away juga. Setelah itu, juara 1 dan 2 dari masing-masing grup berhak masuk semi final.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sedangkan untuk menentukan klub degradasi nantinya peringkat dua klub terbawah dari setiap wilayah akan otomatis terdegradasi. Sedangkan untuk wilayah Tengah peringkat 3 terbawah atau peringkat 8 juga akan terdegradasi, ditambah satu dari wilayah Barat atau Timur yang berada di urutan ke 7 yang ditentukan oleh produktivitas gol.

"Karena wilayah tengah lebih banyak pertandingan, khusus untuk klub peringkat ke-8 wilayah tengah, hasil pertandingan dengan klub peringkat terbawah (peringkat terakhir atau ke-10 pada babak pendahuluan) tidak dihitung, baik menang, seri maupun kalah serta produktivitas gol dan poin fair play," kata Direktur Operasional PT. LIB Sudjarno beberapa waktu yang lalu.

ADVERTISEMENT

Berikut Pembagian 28 Klub Berdasarkan Wilayahnya:

A. Wilayah Barat

1. Karo United
2. Perserang Serang
3. PSKC
4. Persiraja Banda Aceh
5. PSDS Deli Serdang
6. PSMS Medan
7. PSPS Riau
8. Semen Padang
9. Sriwijaya FC

B. Wilayah Tengah

1. FC Bekasi City
2. Nusantara United
3. Persegres (Gresik United)
4. Persekat
5. Persela Lamongan
6. Persijap
7. Persikab Kabupaten Bandung
8. Persipa
9. PSCS Cilacap
10. PSIM Yogyakarta

C. Wilayah Timur

1. Babel United (Persipal Palu)
2. Kalteng Putra
3. Persewar
4. Persiba
5. Persipura Jayapura
6. PSBS
7. PS. Deltras Sidoarjo
8. Putra Delta Sidoarjo
9. Sulut United




(afb/afb)


Hide Ads