Acara pisah sambut Wali Kota Medan batal dihadiri Gubernur Sumut Bobby Nasution dan istinya Kahiyang Ayu. Padahal Bobby dan Kahiyang sudah berada di Balai Kota untuk menghadiri acara itu, namun batal.
Bobby Nasution dan Rico Waas beda memberikan penjelasan terkait hal itu. Rico menyebut Bobby batal hadir karena ada rapat namun Bobby mengaku batal hadir karena Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Untuk diketahui, Pemkot Medan menjadwalkan acara pisah sambut Bobby dan wakilnya Aulia Rachman dengan Wali Kota-Wakil Wali Kota Medan yang baru. Acara tersebut dijadwalkan berlangsung pukul 14.00 WIB di ruang rapat lantai III Kantor Wali Kota Medan.
Kala itu, Bobby diketahui datang bersama istri Kahiyang Ayu ke kantor Wali sekira pukul 14.20 WIB. Namun kehadiran Bobby diketahui tidak disambut oleh Rico-Zaki.
Tak berselang lama, Bobby dan Kahiyang pun kemudian meninggalkan Kantor Wali Kota Medan. Setelah Bobby meninggalkan lokasi, Rico dan Zaki beserta sejumlah kepala OPD Pemkot Medan turun ke lobi. Forkopimda Medan juga terlihat berada di lokasi, termasuk Ketua DPRD Medan Wong Chun Sen dan Wakil Ketua DPRD Medan Zulkarnaen.
Penjelasan Bobby Nasution
Bobby mengaku hubungannya dengan Rico Waas baik-baik saja pasca insiden tersebut. "Ada yang bilang kemarin Pak Rico nggak aman, kita aman ya. Tidak ada apa apa," ujar Bobby dalam sambutan acara Buka Bersama di Regale Convention Centre Medan, Sabtu (8/3/2025).
Bobby bercerita saat itu dia datang bersama istri Kahiyang Ayu ke Balai Kota Medan sekira pukul 14.20 WIB. Namun kehadiran Bobby diketahui tidak disambut oleh Rico-Zaki.
Acara sendiri dijadwalkan mulai pukul 14.00 WIB. Ia pun menyebutkan alasan dirinya dan sang istri telat datang ke Pemkot Medan. "Hadir, saya udah sampai sana kok, saya udah nyampe juga, istri saya dari Jakarta langsung kembali untuk itu, sebelumnya ada acara pelantikan Dekranasda ya, cuma kita tunggu dari siang molor memang, abis itu saya ada acara di Pemprov," ujarnya.
Ia pun menyebut hal tersebut bukan kesalahan Rico melainkan OPD Pemkot Medan. "Yang salah bukan wali kota nya tapi yang salah OPD-nya Pak Rico. Kita bersama-sama bagus dan saat itu kita sama-sama punya kegiatannya wali kota sudah siapkan acaranya," ucapnya.
Penjelasan Rico Waas di Halaman Berikutnya...
Simak Video "Video: Bobby Nasution dan Keponakan Surya Paloh Salat Id di Lapangan Merdeka"
(astj/astj)