Saat Para Selebriti Dunia Pakai Pin Merah-Dukung Gaza di Oscars 2024

Saat Para Selebriti Dunia Pakai Pin Merah-Dukung Gaza di Oscars 2024

Tim Wolipop - detikSumut
Senin, 11 Mar 2024 09:55 WIB
Mark Ruffalo arrives at the Oscars on Sunday, March 10, 2024, at the Dolby Theatre in Los Angeles. (Photo by Richard Shotwell/Invision/AP)
Mark Ruffalo menggenakan pin merah tanda dukungan untuk Palestina. (Foto: Richard Shotwell/Invision/AP)
Medan -

Kepiluan yang terjadi di Gaza, Palestina turut membuat para selebriti dunia bersuara. Mereka menyampaikan dukungannya untuk Gaza dari karpet merah Oscars 2024. Para selebriti papan atas dunia tersebut memakai pin merah dalam ajang penghargaan perfilman dunia tersebut sebagai tanda dukungan untuk Palestina yang hingga kini masih dibombardir Israel

Beberapa selebritis seperti Mark Ruffalo, Billie Eilish hingga sutradara Ava Duvernay kompak memakai pin Artists4Ceasefire kala menghadiri acara tersebut di Dolby Theatre, Amerika Serikat (AS), Minggu (10/3/2024) malam.

Dalam pin tersebut tampak gambar telapak tangan dengan hiasan hati yang merepresentasikan dukungan dari para bintang Hollywood terhadap gencatan senjata perang Israel-Hamas di Gaza, Palestina. Konflik tersebut terjadi sejak Oktober 2023 hingga saat ini dan telah menelan 31.000 korban jiwa yang kebanyakan perempuan dan anak-anak.

Sebelumnya, sejumlah nama besar seperti Bradley Cooper, America Ferrera, Cate Blanchett, Drake, Ben Affleck hingga Jennifer Lopez, serta hampir 400 nama selebriti besar lainnya telah menandatangan petisi seruan untuk gencatan senjata tersebut. Seruan itu juga disampaikan dalam surat terbuka untuk Presiden AS Joe Biden.

"Kami menyerukan gencatan senjata yang segera dan permanen di Gaza," ujar Ramy Youssef, aktor keturunan Arab sekaligus bintang film 'Poor Things', dilansir Wolipop dari Variety di karpet merah.

Ia juga menyematkan pin merah tersebut di jas hitamnya serta mengenakan pakaian tradisional Arab, Thobe.

Termasuk penyanyi kenamaan Billie Eilish yang juga turut memakai pin merah tersebut di blazer hitam yang membalut blus putih dan rok span kotak-kota yang dikenakannya.




(nkm/nkm)


Hide Ads