6 Pantai di Kabupaten Kaur yang Cocok Buat Mancing Mania

Bengkulu

6 Pantai di Kabupaten Kaur yang Cocok Buat Mancing Mania

Achmad Rizqi Setiawan, Melati Putri Arsika - detikSumbagsel
Jumat, 08 Mar 2024 23:00 WIB
Pantau Linau
Pantai Linau tempat spot bagi mancing mania (Dok: Pariwisata Provinsi Bengkulu)
Kaur -

Ada beberapa pantai di Kabupaten Kaur yang bisa dikunjungi jika berkunjung ke daerah ini. Kabupaten ini membentang dari Jembatan Manula hingga Sulawangi.

Pantai di Kabupaten Kaur menyediakan berbagai keindahan, mulai dari pasir putih yang halus hingga batu karang. Keindahan tersebut menarik perhatian wisatawan untuk berkunjung. Terlebih bagi yang suka mancing, terdapat spot strategis untuk menangkap ikan.

Inilah 6 pantai di Kabupaten Kaur beserta daya tarik hingga rute perjalanan yang dihimpun detiksumbagsel dari situs resmi Dinas Pariwisata Kabupaten Kaur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

1. Pantai Air Langkap

Pantai Air LangkapPantai Air Langkap Foto: (Dok: Pariwisata Provinsi Bengkulu)

Pantai Air Langkap menyuguhkan keseruan suara ombak di bawah pohon kelapa sambil memandangi keindahan air laut. Pantai ini masih tergolong perawan sebab baru dibuka oleh pemuda setempat.

Batu karang di sekitar pantai bisa menjadi spot foto, terutama saat matahari terbenam. Pengunjung dapat menikmati keindahan laut biru secara gratis.

ADVERTISEMENT

Untuk mencapai pantai ini, detikers dapat melalui jalan Lintas Barat Sumatera sejauh 40,4 kilometer. Lalu, mengikuti petunjuk arah menuju Pantai Air Langkap.

2. Pantai Linau

Pantau LinauPantau Linau Foto: (Dok: Pariwisata Provinsi Bengkulu)

Pantai Linau yang terletak di Kecamatan Bintuhan menawarkan keindahan air laut jernih. Bagi detikers yang hobi mancing wajib mengunjungi pantai ini karena dikenal sebagai desa perikanan cerdas atau Linau Smart Fishery Village. Pengujung dapat memancing hewan laut mulai dari ikan hingga gurita.

Selain itu, pasir putih dan air biru yang jernih menjadi ciri khas pantai ini. Tidak ada biaya tiket masuk untuk menikmati keindahan Pantai Linau dan dapat diakses kapan saja.

3. Pantai Cukoh

Pantai CukohPantai Cukoh Foto: (Dok: Pariwisata Provinsi Bengkulu)

Pantai Cukoh menawarkan keindahan alam yang masih asri dengan biota laut melimpah. Pohon kelapa yang rindang dan air pantai bening menambah pesona pantai ini. Pasir putih dan batu karang melengkapi keindahan yang ada.

Berkunjung ke Pantai Cukoh tidak dikenakan biaya masuk. Siapapun bisa datang ke pantai untuk menikmati keindahan laut. Untuk mencapai lokasi pantai, detikers dapat mengikuti jalan dari pusat Kota Bengkulu sekitar 35 kilometer.

4. Pantai Laguna

Pantai LagunaPantai Laguna Foto: (Dok: Dinas Perikananan Kabupaten Kaur)

Pantai Laguna Kaur terkenal dengan pasir putih halus dan air yang jernih. Pantai ini menjadi objek wisata utama bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. Harga tiket masuknya Rp 10.000 per orang. Pengunjung juga dapat menyewa kapal untuk berkeliling dan menikmati keindahan air serta terumbu karang di Pantai Laguna Kaur.

Untuk menuju ke pantai, detikers dapat mengambil rute dari pusat Kota Kaur ke arah Jalan Lintas Barat Sumatera atau sekitar 84 kilometer. Kemudian lanjut menuju ke Pantai Laguna.

5. Pantai Way Hawang

Pantai Way HawangPantai Way Hawang Foto: (Dok: Pariwisata Provinsi Bengkulu)

Pantai Way Hawang menawarkan pasir putih yang bersinar dan air ombak yang tenang. Pantai ini berdekatan dengan Samudra Hindia. Terdapat Batu Jung yang menyimpan keunikan dan misteri tersendiri.

Untuk berkunjung ke pantai, detikers tidak dipungut biaya masuk. Hal itu memberikan kenyamanan dan keleluasaan tersendiri untuk menikmati keindahan pantai.

Untuk mencapai Pantai Way Hawang, perjalanan bisa dimulai dari Kota Bengkulu menuju Jalan Lintas Barat sejauh sekitar 67 kilometer. Kemudian mengikuti petunjuk arah ke pantai ini.

6. Pantai Manula

Pantai ManulaPantai Manula Foto: Pantai Air Langkap

Pantai Manula terkenal dengan tebing tinggi di pinggir laut. Tebing yang memanjang di pantai ini menciptakan suasana mirip Tanah Lot. Terdapat pasir putih, dan air laut yang jernih. Harga tiket masuknya Rp 8.000 per orang.

Untuk mencapai Pantai Manula, perjalanan dimulai dari Kota Bengkulu menuju jalur Lintas Barat sejauh sekitar 89 kilometer, kemudian mengikuti petunjuk arah langsung menuju pantai ini.

Demikianlah ringkasan objek wisata yang bisa menjadi referensi jika berlibur ke Kabupaten Kaur. Selamat menjelajahi keindahan alamnya!

Artikel ini ditulis oleh Ahmad Rizky Setiawan, peserta program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.




(csb/csb)


Hide Ads