Jadwal Piala Dunia U-17 Hari Ini Indonesia Vs Panama

Piala Dunia U-17

Jadwal Piala Dunia U-17 Hari Ini Indonesia Vs Panama

Tim detikSport - detikSumbagsel
Senin, 13 Nov 2023 05:06 WIB
Indonesia bersiap melawan Panama berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo dalam matchday kedua Grup A Piala Dunia U-17, Senin (13/11/2023) malam WIB. Garuda Muda diharapkan bisa meraih tiga poin di laga ini.
Foto: dok. LOC Piala Dunia U-17
Palembang - Timnas Indonesia U-17 akan berhadapan dengan Panama hari ini, Senin (13/11/2023). Ini pertandingan kedua Indonesia dalam fase penyisihan Grup A Piala Dunia U-17.

Indonesia melawan Panama akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Sebelumnya, Indonesia bermain imbang lawan Ekuador dengan skor 1-1. Sementara Panama kalah melawan Maroko 0-2.

Jam Berapa Indonesia Vs Panama?

Kick off Indonesia vs Panama dimulai pukul 19.00 WIB
Senin, 13 November 2023
Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.

Klasemen Sementara Grup A

1. Maroko
2. Indonesia
3. Ekuador
4. Panama

Pesan Indra Sjafri

Laga melawan Panama penting agar Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar. Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengingatkan Timnas U-17 adalah anak-anak yang sedang merajut mimpi menjadi pesepakbola.

"Saya mengimbau media, suporter, kalau ini yang main U-17. Jangan diberikan beban dan pressure karena kasihan," kata Indra Sjafri saat memberikan keterangan di Media Center Piala Dunia U-17 di Surabaya, Sabtu (11/11) malam, dilansir detikSport.

"Mereka sudah mengorbankan diri dengan berlatih keras untuk mengangkat bangsa kita, tetapi masih ada yang melakukan pressure. Mari support dengan baik untuk membuat moral mereka terangkat," pesan Indra Sjafri.


(trw/trw)


Hide Ads