Pemilik Konter HP di Jambi Diduga Ditikam Pesaing Bisnis, Polisi Selidiki

Jambi

Pemilik Konter HP di Jambi Diduga Ditikam Pesaing Bisnis, Polisi Selidiki

Dimas Sanjaya - detikSumbagsel
Rabu, 24 Des 2025 20:40 WIB
Pemilik Konter HP di Jambi Diduga Ditikam Pesaing Bisnis, Polisi Selidiki
Ilustrasi polisi memasang garis polisi di lokasi penikaman (Foto: Rachman Haryanto)
Jambi -

Pemilik konter di Kota Jambi, Jambi, berinisial IB diduga ditikam pesaing bisnisnya. Aksi penikaman itu viral di media sosial. Polisi masih menyelidiki kasus tersebut.

Dalam video rekaman CCTV yang dilihat detikSumbagsel, Rabu (24/12/2025), tampak pemilik konter didatangi seorang pria. Pria diduga pemilik konter yang bersebelahan dengan korban itu, tiba-tiba membacok korban berinisial IB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Aksi penikaman terjadi di kawasan konter HP di Sipin, Kecamatan Danau Sipin, Kota Jambi, pada Senin (22/12/2025). Pelaku membacok paha korban menggunakan gunting hingga lukanya harus dijahit. Korban telah melapor kasus ini ke Polsek Telanaipura.

ADVERTISEMENT

Kapolsek Telanaipura AKP Reza Fahlevy membenarkan adanya laporan itu. Kata dia, pihaknya masih menyelidiki kasus penikaman tersebut.

"Laporannya ada, masih dalam penyelidikan," kata Reza saat dikonfirmasi, Rabu (24/12/2025).

Reza menyebut bahwa informasi beredar memang keduanya sesama pemilik konter HP. Dia menyebut bahwa pihaknya masih menyelidiki pelaku penikaman.

"Ya, infonya seperti itu (penikaman sesama pemilik konter)," pungkasnya.




(csb/csb)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads