Palembang - Sebuah pesawat jenis jet pribadi jatuh di jalan tol dekat Shah Alam di negara bagian Selangor, Malaysia. Dilaporkan, 10 orang tewas dalam insiden ini.
Internasional
Foto Lokasi Pesawat Jatuh di Jalan Tol Malaysia, Puing Berserakan

Puing pesawat berserakan di lokasi, Kamis (17/8/2023). Penyidik mencari kotak hitam. Foto: AP/Vincent Thian
Otoritas penerbangan sipil Malaysia mengatakan 6 penumpang dan 2 awak berada di dalam pesawat jenis jet Beechcraft tersebut. Foto: AFP
Saat kejadian, pesawat dalam perjalanan dari Langkawi ke Selangor, di sebelah barat ibu kota Kuala Lumpur. Pesawat berusaha mendarat darurat di jalan tol. Foto: AFP
Pesawat sempat kehilangan kontak dengan menara kontrol lalu lintas udara. Sebelumnya, menurut mantan anggota TNI AU Mohamad Syahmie Mohamad Hashim, pesawat terbang tak menentu. Foto: AP/Vincent Thian
Belum diketahui apa yang sesungguhnya terjadi pada pesawat. Saksi-saksi menyebut tedengar ledakan keras saat peristiwa terjadi. Foto: AP/Vincent Thian