Pemkot Palembang Jajaki Kerja Sama Investasi dengan Konsulat AS

Sumatera Selatan

Pemkot Palembang Jajaki Kerja Sama Investasi dengan Konsulat AS

Irawan - detikSumbagsel
Jumat, 21 Nov 2025 21:00 WIB
Sekda Palembang Aprizal Hasyim, memimpin langsung audiensi yang membahas potensi kolaborasi di sektor investasi
Foto: Sekda Palembang Aprizal Hasyim, memimpin langsung audiensi yang membahas potensi kolaborasi di sektor investasi (Dok. Diskominfo Palembang)
Palembang -

Pemerintah Kota Palembang membuka peluang kerja sama baru dengan Konsulat Amerika Serikat untuk Sumatera melalui pertemuan yang berlangsung di Rumah Dinas Wali Kota Palembang.

Sekretaris Daerah Kota Palembang, Aprizal Hasyim, memimpin langsung audiensi yang membahas potensi kolaborasi di sektor investasi, pendidikan, kesehatan, hingga teknologi.

Aprizal mengatakan bahwa seluruh program pembangunan saat ini diarahkan untuk mendukung visi kepala daerah RDPS Palembang Sehat, Cerdas, Peduli, Belagak, dan Gercep. Ia menegaskan, keterlibatan mitra internasional sangat penting dalam mempercepat pencapaian visi tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ya Alhamdulillah kita membuka peluang kerja sama baru dengan Konsulat Amerika Serikat untuk mendukung visi kepala daerah RDPS Palembang. Ini sangat penting dilakukan," katanya kepada wartawan, Jumat (21/11/2025).

Aprizal memaparkan sejumlah fokus kerja sama yang bisa dijajaki, termasuk peluang investasi asing di bidang kebudayaan, pengembangan kuliner, dan kerajinan lokal. Pemkot juga tengah memperkuat kualitas pendidikan melalui integrasi sekolah dalam ekosistem pembelajaran cerdas serta pengembangan perpustakaan digital.

ADVERTISEMENT

"Di sektor kesehatan, pemerintah menargetkan pembangunan Puskesmas Tipe B di seluruh kecamatan. Meski keterbatasan anggaran menjadi tantangan. Kita menargetkan lima puskesmas berfasilitas rawat inap dapat beroperasi pada 2026. Sementara di sektor air bersih, Pemkot membuka peluang investasi bagi Perumda Tirta Musi yang saat ini baru memiliki 354 ribu sambungan rumah tangga," ungkapnya.

Sementara itu, Staf bidang Kebudayaan dan Pendidikan, Rachma Jaurinata mengatakan bahwa ia membawa sejumlah agenda kerja sama seperti peluang beasiswa, pertukaran pelajar, investasi, dan program budaya.

Rachma juga mengundang Palembang untuk terlibat dalam rangkaian kegiatan perayaan 250 tahun Amerika Serikat pada tahun depan. Selain itu, Konsulat siap memfasilitasi sesi khusus bagi pelajar Palembang yang ingin melanjutkan studi ke AS.

"Consul for Public Diplomacy, Joshua G. Gonzalez, menilai Palembang memiliki potensi besar untuk menjadi mitra strategis dalam bidang pendidikan dan diplomasi publik. Seperti sejumlah kampus besar Indonesia, seperti UNSRI dan UGM, yang telah lebih dulu menjalin kerja sama pendidikan dengan Amerika Serikat. Kami melihat banyak peluang yang bisa dikembangkan bersama," tutupnya.




(dai/dai)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads