Tenda Pelaminan di Lubuklinggau Roboh Disapu Angin Kencang

Sumatera Selatan

Tenda Pelaminan di Lubuklinggau Roboh Disapu Angin Kencang

M Rizky Pratama - detikSumbagsel
Minggu, 29 Jun 2025 08:00 WIB
Tenda pelaminan roboh akibat diterjang hujan deras di Lubuklinggau.
Foto: Tenda pelaminan roboh akibat diterjang hujan deras di Lubuklinggau. (Dok. Istimewa)
Lubuklinggau -

Sebuah tenda pelaminan di Lubuklinggau, Sumatera Selatan roboh akibat diterjang hujan deras disertai angin kencang. Untungnya tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Peristiwa tersebut terjadi di Perumnas Nikan Jaya, Kelurahan Nikan Jaya, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Lubuklinggau, Sumatera Selatan pada Sabtu (28/6/2025) sekitar pukul 16.00 WIB.

Dari video yang dilihat detikSumbagsel, beberapa orang tengah berada di bawah tenda saat hujan lebat disertai angin kencang yang melanda Lubuklinggau. Tiba-tiba tenda tersebut roboh akibat tidak bida menahan angin kencang tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terlihat beberapa orang yang berada di bawah tenda langsung berlarian untuk menyelamatkan diri.

Hal ini dibenarkan oleh Kapolsek Lubuklinggau Timur AKP Rodiman. Ia mengatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

ADVERTISEMENT

"Ya benar, kejadiannya sore tadi. Untungnya tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut," katanya saat dikonfirmasi detikSumbagsel, Sabtu (28/6/2025).

Rodiman mengatakan tenda tersebut merupakan tenda acara resepsi pernikahan yang sudah dilaksanakan pada Sabtu (28/6/2025) pagi hari.

"Sudah selesai acara itu tadi siang, pengurus tenda itu tadi lagi ngebongkar tenda dan tiba-tiba turun hujan. Karena anginnya terlalu kencang akhirnya tendanya roboh," jelasnya.

Usai mengetahui peristiwa tersebut, Rodiman mengatakan anggota kepolisian langsung menuju ke lokasi untuk melakukan pengecekan lokasi.

"Ya tadi anggota bersama Bhabinkamtibmas langsung ke lokasi untuk cek TKP, tidak ada yang terluka," ungkapnya.




(dai/dai)


Hide Ads