Pengumuman hasil seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 tahap 2 dimulai sejak 16 Juni 2025. Kelulusan pelamar dapat diketahui secara online melalui website SSCASN atau laman instansi resmi.
Pengumuman kelulusan PPPK 2024 menjadi tahapan terakhir sebelum peserta bekerja di instansi yang dilamar. Seluruh instansi mulai menyampaikan daftar nama pelamar yang lulus dan melanjutkan ke tahapan berikutnya.
Berikut ini cara cek pengumuman hasil seleksi PPPK 2024 tahap 2 lengkap dengan penjelasan tahapan berikutnya. Simak dan ketahui ketentuan resminya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Cara Cek Pengumuman Kelulusan PPPK 2024
Berdasarkan jadwal terbaru, instan dapat mengumumkan seluruh peserta yang lulus seleksi hingga tanggal 30 Juni 2025. Berikut ini cara cek hasil kelulusan PPPK tahap 2:
1. Buka laman SSCASN di link https://sscasn.bkn.go.id/
2. Klik "Login" atau "Masuk" di ujung kanan atas
3. Masuk menggunakan akun masing-masing
4. Input NIK dan password
5. Klik "Masuk"
6. Setelah berhasil login, akan muncul tampilan resume pendaftaran
7. Tertera keterangan kelulusan PPPK 2024
Link Instansi Pengumuman PPPK 2024
Untuk mengecek melalui laman instansi yang dilamar, detikers mesti tahu alamat dari situs resminya. Bisa mengecek pada daftar link yang ada di atas. Klik situsnya, cari pengumuman hasil PPPK 2024 pada laman tersebut. Pastikan nama pelamar ada dalam daftar pengumuman yang lulus PPPK.
Ada 40 lebih link instansi yang mengumumkan kelulusan peserta PPPK. Link ini merupakan situs resmi dari setiap instansi dan lembaga pemerintah. Caranya yakni buka alamat situs instansi yang dilamar, lalu cari menu pengumuman. Adapun beberapa link instansi PPPK sebagai berikut:
- Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian: https://rekrutmen.ekon.go.id/
- Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK): https://www.kemenkopmk.go.id/pengumuman/
- Kemenag: https://casn.kemenag.go.id/
- Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri): https://infocasn.kemendagri.go.id/
- Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB): https://www.menpan.go.id/site/berita-terkini/cpns
- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM): https://casn.esdm.go.id/
- Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham): https://casn.kemenkumham.go.id/
- Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf): https://kemenparekraf.go.id/pengumuman
- Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP): https://ropeg.kkp.go.id/
- Kementerian Keuangan (Kemenkeu): https://rekrutmen.kemenkeu.go.id/
Daftar Kode Pengumuman Kelulusan PPPK 2024
Berikut ini kesembilan kode yang muncul pada pengumuman PPPK 2024 tahap 2 yang mesti diketahui:
- Kode P: Memenuhi nilai ambang batas
- PR1: Eks THK-II dengan kategori kebutuhan khusus
- PR2: Non-ASN dengan kategori kebutuhan khusus
- L: Lulus seleksi
- L-2: Lulus berdasarkan pemindahan formasi dari lokasi berbeda dalam jabatan, pendidikan, dan jenis kebutuhan yang sama
- L-3: Lulus berdasarkan pemindahan formasi dari lokasi dan jenis kebutuhan yang berbeda (khusus ke umum)
- TL: Tidak lulus seleksi
- TL1: Peserta dosen yang tidak memenuhi ambang batas untuk subtes tertentu
- TMS: Tidak memenuhi syarat sesuai peraturan atau instansi
- TH: Tidak hadir saat seleksi
- A: Memiliki sertifikat kompetensi sesuai jabatan yang dilamar, memperoleh tambahan nilai hingga 25% dari nilai teknis tertinggi
Tahapan Setelah Pengumuman Kelulusan PPPK
Usai mengetahui hasil kelulusan, ada dua pilihan untuk peserta yang dinyatakan lulus. Pertama, memilih untuk melanjutkan tahapan pengisian daftar riwayat hidup atau DRH. Kedua, memutuskan untuk mengundurkan diri sebagai calon ASN PPPK 2024.
Bagi peserta yang memilih untuk mengundurkan diri akan disediakan format surat pengunduran diri pada halaman pengumuman kelulusan. Peserta diminta untuk mengisi surat tersebut lalu diunggah kembali. Surat dibuat atas dasar kehendak sendiri tanpa paksaan siapapun.
Sementara itu, peserta yang memutuskan untuk melanjutkan tahapan PPPK akan diminta mengisi DRH berupa biodata, data keluarga, hobi, riwayat pendidikan, organisasi hingga kesehatan. Semua informasi yang diinput harus sesuai dengan keaslian dan kebenaran data.
Jadwal Pengumuman PPPK Tahap 2
Berdasarkan jadwal yang disesuaikan, hasil seleksi PPPK tahap 2 tahun 2024 akan berlangsung pada 16 Juni 2025. Pengolahan nilai seleksi kompetensi PPPK tahap 2 berakhir pada 15 Juni 2025. Instansi pemerintah akan melakukan pengumuman hasil akhir hingga 30 Juni 2025.
Peserta memiliki waktu selama dua pekan untuk memantau hasil seleksi tahapan terakhir. Inilah jadwal terbaru PPPK tahap 2 2024:
Pelaksanaan seleksi kompetensi: 22 April-31 Mei 2025
Pengolahan seleksi kompetensi: 22 April-31 Mei 2025
Pengumuman hasil kelulusan: 16-25 Juni 2025
Pelaksanaan seleksi kompetensi teknis tambahan: 30 April-1 Juni 2025
Integrasi nilai seleksi kompetensi dan nilai seleksi kompetensi teknis tambahan: 5 Mei-17 Juni 2025
Pengumuman hasil kelulusan: 16-30 Juni 2025
Pengisian DRH NI PPPK: 16-30 Juni 2025
Usul penetapan NI PPPK: 1 Agustus-10 September 2025
Demikian penjelasan cara cek pengumuman hasil seleksi PPPK 2024 tahap 2 lengkap dengan link dan tahapan berikutnya. Semoga berguna, ya.
(mep/mep)











































