Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap pertama disalurkan pada Januari hingga Maret. Cek bansos PKH 2025 bisa menggunakan NIK KTP.
Penerima bansos PKH adalah keluarga miskin yang memenuhi syarat dan tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Setiap penerima didata oleh Kementerian Sosial dengan memberikan informasi data diri yang ada di KTP.
NIK KTP penerima bansos PKH merupakan nomor induk kependudukan berupa identitas masyarakat Indonesia yang terdiri atas 16 digit. Nomor ini tertera di dalam KTP dan juga Kartu Keluarga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Cara Cek Bansos PKH 2025 Tahap 1
Ada dua cara mengecek Bansos PKH 2025 menggunakan NIK KTP yakni melalui aplikasi dan situs resmi. Berikut ini langkah-langkahnya:
1. Cek Bansos di Aplikasi
Penerima mesti mengunduh aplikasi Cek Bansos Kemensos di Play Store. Setelah itu, lakukan tahapan berikut untuk mengeceknya:
- Buka aplikasi Cek Bansos yang diunduh
- Klik "Buat Akun"
- Lakukan pembuatan akun dengan mengisi kolom data diri, seperti:
a. Nama lengkap
b. Nomor NIK
c. Alamat lengkap
d. E-mail dan password.
- Lampirkan swafoto dan foto KTP
- Klik "Buat Akun Baru"
- Ketika tidak ada data yang salah, maka akun otomatis dibuat.
- Jika diminta verifikasi email, cek kotak masuk e-mail untuk melakukan tahapan tersebut.
- Buka "Profil" untuk mengetahui status penerima bansos
2. Cek Bansos di Situs Resmi
Untuk mengecek melalui situs resmi kunjungi alamat cekbansos.kemensos.go.id. Laman tersebut menjadi perantara untuk masyarakat dapat mengetahui status sebagai penerima bansos PKH atau bukan. Berikut ini tata caranya:
- Buka situs Cek Bansos Kemensos
- Isi kolom provinsi, kab/kota, kecamatan dan desa
- Masukkan nama penerima manfaat sesuai KTP
- Isi huruf kode yang tertera
- Klik "Cari Data"
Jika terdaftar akan muncul tabel berupa data bantuan yang diterima. Bagi yang belum menjadi penerima maka akan muncul notifikasi "Tidak Terdaftar Peserta/PM".
Pemerintah melalui Kementerian Sosial menyiapkan dana senilai Rp 28,7 triliun untuk diberikan kepada 10 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Jadwal Pencairan Bansos PKH 2025
Penyaluran bantuan dilakukan pemerintah secara bertahap yakni sebanyak empat kali dalam setahun atau tiga bulan sekali. Berikut ini rincian jadwalnya.
- Tahap 1: Januari hingga Maret
- Tahap 2: April hingga Juni
- Tahap 3: Juli hingga September
- Tahap 4: Oktober hingga Desember
Cara Pencairan Bansos PKH 2025
Masyarakat yang terdaftar sebagai penerima PKH 2024 memiliki beberapa pilihan untuk melakukan pencairan dana. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa diikuti.
1. Datang ke Kantor Pos
Penerima bantuan dapat mendatangi Kantor Pos terdekat untuk langsung melakukan pencairan dana PKH. Ini adalah cara yang dilakukan secara langsung dan cepat.
2. Pencairan Melalui Bank
Dana PKH juga bisa dicairkan melalui beberapa bank nasional seperti Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BNI, dan Bank BTN. Penerima harus mengunjungi cabang terdekat dari salah satu bank tersebut untuk melakukan transaksi.
3. Penyaluran PT Pos Indonesia ke Komunitas
Untuk memudahkan penerima yang berada dalam komunitas atau kelompok tertentu, PT Pos Indonesia menyediakan penyaluran grup yang dapat lebih efisien dan terorganisir.
4. Layanan Door to Door
Skema penyaluran dana secara door to door disediakan khusus untuk penerima yang memiliki akses terbatas atau kesulitan dalam mobilitas. Tim dari PT Pos Indonesia akan mendatangi rumah-rumah untuk menyampaikan bantuan secara langsung.
Nominal Bansos PKH 2025
Besaran bansos dibagi berdasarkan kategori penerima. Setiap penerima akan menerima bantuan sesuai dengan nominal yang ditetapkan. Inilah daftar tujuh kategori penerima bansos PKH beserta nominalnya:
1. Anak Usia Dini: Rp 3.000.000/tahun atau Rp750.000/tahap.
2. Ibu hamil: Rp 3.000.000/tahun atau Rp 750.000/tahap.
3. Siswa SD: Rp 900.000/tahun atau Rp 225.000/tahap.
4. Siswa SMP: Rp 1.500.000/tahun atau Rp 375.000/tahap.
5. Siswa SMA: Rp 2.000.000/tahun atau Rp 500.000/tahap.
6. Lansia berusia 60 tahun lebih: Rp 2.400.000/tahun atau Rp 600.000/tahap.
7. Disabilitas berat: Rp 2.400.000/tahun atau Rp 600.000/tahap.
Itulah cara cek bansos PKH 2025 tahap pertama lengkap dengan jadwal pencarian dan nominal yang diterima. Semoga berguna.
(des/des)