Kasus gizi buruk kembali ditemukan di wilayah Kabupaten Ogan Ilir Sumatera Selatan (Sumsel). Seorang bocah perempuan mengalami gizi buruk dan sudah 4 bulan terbaring di tempat tidur.
Bocah perempuan tersebut bernama Yola Puspita (12). Dia tinggal rumah neneknya di Desa Mandi Angin, Kecamatan Indralaya Selatan, Ogan Ilir.
Yola yang masih duduk di kelas 1 SMP ini terpaksa berhenti sekolah karena kondisinya yang tak memungkinkan. Waniah (70), nenek Yola, menuturkan kedua orang tua Yola dua-duanya tidak ada.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ayah kandung Yola meninggal dunia sejak dia masih bayi. Dan ibunya pergi saat Yola berusia 4 tahun. Pada akhir April lalu, kondisi kesehatan Yola terus menurun drastis," katanya kepada wartawan, Senin (9/8/2024).
Waniah mengaku tidak mempunyai biaya untuk membawa Yola ke rumah sakit. Sejak dua bulan terakhir, tubuh Yola semakin kurus.
"Saya tidak ada pekerjaan pasti pak dan uang tidak ada jangan kan membawa ke rumah sakit memberikan asupan gizi kepada untuk Yolapun tidak ada uang," ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dinkes Ogan Ilir Hendra Kudeta akan segera mendatangi Yola dan akan mengurus kartu BPJS Kesehatan untuk Yola, sehingga Yola dapat dibawa berobat tanpa terbeban biaya.
"Kami akan mengurus BPJS Yola dan silakan Ananda Yola berobat pakai BPJS. Nanti dipandu oleh Dinkes," katanya.
(des/des)