Kapan Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024 Diumumkan? Cek di Sini Jadwalnya

Kapan Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024 Diumumkan? Cek di Sini Jadwalnya

Melati Putri Arsika - detikSumbagsel
Selasa, 10 Sep 2024 08:00 WIB
Ilustrasi link pendaftaran CPNS 2023.
Foto: Ilustrasi pengumuman CPNS (Istimewa/ Unsplash.com)
Palembang -

Proses pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) berakhir pada 10 September 2024. Tahapan dilanjutkan dengan mengumumkan hasil seleksi administrasi CPNS 2024.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) menjadwalkan pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2024 dilakukan setelah panitia selesai menyeleksi berkas. Ada dua kategori peserta yang diumumkan BKN yakni verif MS (memenuhi syarat instansi) dan verif TMS (tidak memenuhi syarat instansi).

Lalu, kapan hasil seleksi administrasi CPNS 2024 resmi diumumkan BKN? Temukan jadwal lengkapnya pada penjelasan berikut ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kapan Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024 Diumumkan?

Tanggal pasti pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS ditetapkan pada 14-19 September 2024. Pemerintah menyiapkan waktu selama 4 hari untuk mengumumkan pelamar yang lolos dan lanjut ke Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Kenapa dilakukan selama 6 hari?

Berdasarkan jadwal yang disampaikan BKN proses seleksi administrasi berakhir pada 17 September 2024. Sehingga proses pengumuman dilakukan selama 6 hari mulai dari 14-19 September 2024. Pada jadwal sebelum diperpanjang, pengumuman seleksi administrasi dijadwalkan pada tanggal 14-17 September 2024.

ADVERTISEMENT

Tahapan Setelah Hasil Seleksi Administrasi Keluar

Setelah mengetahui lolos tidaknya seleksi administrasi, peserta masih terus berjuang. Tahapan berikutnya adalah melakukan konfirmasi penggunaan nilai SKD tahun anggaran 2023. Maksudnya, peserta yang pernah ikut tes SKD tahun lalu bisa menggunakan ketentuan nilai pada masa itu.

Sehingga tidak perlu melakukan tes lagi SKD lagi. Namun jika tidak ingin menggunakan nilai tersebut maka peserta perlu melakukan konfirmasi bahwa akan mengikuti tes SKD tahun 2024.

Bagi yang tidak lolos bisa memanfaatkan hak sanggah untuk meminta pertimbangan panitia. Masa sanggah berlangsung pada 20-22 September 2024. Masa sanggah adalah kesempatan bagi pelamar untuk merespon hasil tidak lolos seleksi rekrutmen CPNS atau PPPK setelah dilakukan pengumuman.

Pelamar mengajukan banding atau protes terhadap hasil pengumuman yang telah dikeluarkan. Nantinya akan dilakukan jawab sanggah oleh panitia pada 20-24 September 2024. Lalu pengumuman hasil akhir pasca masa sanggah pada 23-29 September 2024.

Jadwal Lengkap CPNS 2024

Seluruh tahapan seleksi CPNS berjalan sesuai dengan jadwal yang telah dibuat. Sebelumnya, BKN mengumumkan perubahan jadwal terbaru usai terjadi perpanjangan pendaftaran. Berikut ini jadwal lengkap CPNS 2024 yang baru dirilis:

1. Pengumuman Seleksi: 19 Agustus-10 September 2024

2. Pendaftaran Seleksi: 20 Agustus-10 September 2024

3. Seleksi Administrasi: 20 Agustus-17 September 2024

4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 14-19 September 2024

5. Konfirmasi Penggunaan Nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Tahun Anggaran 2023 oleh Peserta Seleksi: 18-28 September 2024

6. Masa Sanggah: 20-22 September 2024

7. Jawab Sanggah: 20-24 September 2024

8. Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 23-29 September 2024

Tanggal yang ditetapkan tersebut dapat berubah sewaktu-waktu ketika terjadi kendala serius. Karena itu, pelamar mesti update informasi CPNS 2024 melalui laman BKN. Semoga artikel ini bermanfaat ya!




(dai/dai)


Hide Ads