Bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pagar Alam, Hepy Seftriani dan Efsi Komar, optimistis menang usai didukung langsung dari Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung di Jakarta.
Hepy mengatakan pemberian Surat Keputusan (SK) atau Berkas Model B1 KWK Partai Politik (Parpol) dengan Nomor: Skep -847/DPP/Golkar /VII/2024 diberikan langsung Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung pada Senin (6/8).
"Alhamdulillah kita sudah menerima langsung dukungan dari Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung untuk maju di Pilkada Pagar Alam dengan dukungan ini kita semakin optimistismenang," katanya kepada detikSumbagsel, Selasa (6/8/2024).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hepy mengatakan parpol yang sudah pasti mendukungnya ialah PAN, Golkar, dan Gerindra. Untuk kursi sudah terpenuhi, bahkan melebihi syarat minimal pencalonan, yakni 9 kursi.
"Untuk syarat kursi pencalonan kita sudah terpenuhi dan persiapan matang juga sudah kita lakukan untuk menghadapi Pilkada ini," ungkapnya.
Hepy menambahkan, niatnya maju menjadi Bacawako Pagar Alam didasari keinginan untuk pengabdian kepada tanah kelahiran.
"Sebagai warga asli Pagar Alam dan dilatarbelakangi dengan pendidikan saya di bidang kesehatan, maka saya berkomitmen untuk melaksanakan program sunat dan kacamata gratis di seluruh wilayah Kota Pagar Alam," kata istri Joncik Muhammad (Bupati Empat Lawang Periode 2018-2023) ini.
Diberitakan sebelumnya, Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Empat Lawang Hepy Seftriani sudah menyatakan maju di Pemilihan Wali Kota (Pilwako) Pagar Alam 2024, Sumatera Selatan. Bahkan Hepy menegaskan akan mengajukan surat pensiun dini dari PNS pada awal Agustus.
"Saya sudah yakin akan maju di sebagai calon Wali Kota Pagar Alam 2024, saya juga akan mengajukan surat pensiun dini dari PNS pada awal Agustus nanti, agar saya fokus untuk mengikuti pencalonan saya," katanya kepada detikSumbagsel, Senin (22/7/2024).
Pada Pilwako Pagar Alam nanti, dia pun optimistis menang. Hal itu menyusul ia menerima dukungan langsung dari ketua Gerindra Sumsel, Kartika Sandra Desi.
"Alhamdulillah kemarin Minggu (21/7) saya menerima surat rekomendasi dukungan langsung dari ketua Gerindra Sumsel, Kartika Sandra Desi. Untuk maju sebagai calon Wali Kota Pagar Alam," ungkapnya.
(des/des)