Jakarta Bhayangkara Presisi Kalahkan Kudus Sukun Badak

Proliga 2024

Jakarta Bhayangkara Presisi Kalahkan Kudus Sukun Badak

Rio Roma Dhoni - detikSumbagsel
Sabtu, 11 Mei 2024 21:01 WIB
Pertandingan Jakarta Bhayangkara Presisi VS Kudus Sukun Badak di GOR PSCC Palembang, Sabtu (11/5/2024)
Foto: Pertandingan Jakarta Bhayangkara Presisi VS Kudus Sukun Badak di GOR PSCC Palembang, Sabtu (11/5/2024) (Rio Roma Dhoni)
Palembang -

Tim voli putra Jakarta Bhayangkara Presisi berhasil mengalahkan Kudus Sukun Badak dengan skor 3-1 pada pertandingan putaran pertama Proliga 2024 di Palembang. Mereka sempat tertinggal pada set pertama, namun berhasil bangkit dan memenangkan pertandingan tersebut.

Asisten pelatih Jakarta Bhayangkara Presisi, Darko Dobreskov mengatakan dalam persiapan menghadapi tim Kudus Sukun Badak tadi, timnya sudah melakukan persiapan sebenarnya. Ia bersyukur timnya bisa menang walaupun sempat tertinggal pada set pertama.

"Bagaimana pun pemain asing pada Proliga 2024 ini cukup baik, khususnya untuk tim Kudus Sukun Badak ini pemain asingnya postur cukup tinggi dan permainannya baik," katanya kepada wartawan, Sabtu (11/5/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemain Jakarta Bhayangkara Presisi, Hernanda Zulfi mengatakan ketinggalan pada set pertama itu menjadi semangat bagi para pemain pada set selanjutnya.

"Ya kita ketinggalan pada set pertama tadi, mungkin pemain belum panas ya, dan mengumpulkan semangat untuk set kedua dan akhirnya kita berhasil unggul," ujarnya.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, pelatih tim Kudus Sukun Badak Ibarsyah Djanu mengatakan, sejak awal timnya sudah mulai menunjukkan permainan yang maksimal namun ada beberapa hal yang membuat permainan timnya merosot setelah set pertama.

"Ke depannya kita akan evaluasi service, risip, dan blok agar lebih maksimal," ujarnya.

Untuk pemain asing dalam timnya, Djanu menyebut sudah maksimal saat bermain. Menurutnya, permainan dari pemain lokalnya saja yang belum tampil maksimal. Ia berharap saat melawan tuan rumah yakni Palembang Bank Sumsel Babel, pihaknya berharap bisa menang.

"Besok, pada saat melawan tuan rumah Palembang Bank Sumsel Babel pasti kita akan mengambil poin dan berupaya maksimal saat bermain," tutupnya.




(dai/dai)


Hide Ads