Komedian Babe Cabita meninggal dunia pagi ini. Sebelumnya, ia diketahui mengidap penyakit langka anemia aplastik.
Babe Cabita menghembuskan napas di rumah sakit kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (9/4/2024) sekitar pukul 06.38 WIB.
"Inalilahi wainilahi rojiun, telah meninggal anak, adik, suami, ayah kami Priya Prayogha Pratama Bin Irsyad Tanjung (Babe Cabita)," bunyi kabar yang diterima media pada Selasa (9/4/2024).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rencana Babe akan dimakamkan pada hari ini di TPU Cirendeu, Ciputat Timur, Tangerang Selatan."Mohon dimaafkan segala khilaf dan salah Allahuma Firlahu warhamhu waafihi wafuanhu," pungkas pesan itu.
Idap Penyakit Langka
Akhir 2023, Babe Cabita sempat menjalani perawatan dan penanganan di rumah sakit selama beberapa minggu. Saat itu, komika Tanah Air ini merasa tubuhnya lemas dan tidak berdaya.
Ditemui di Gedung Trans TV Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (7/9/2023), Babe Cabita mengira awalnya hanya sakit biasa karena kelelahan.
"Aku tuh pertamanya aku ngerasa pusing," ujar Babe Cabita.
Babe Cabita juga mengaku sakit yang diidapnya berbeda dari pengidap anemia biasa. Saat itu ia bukan hanya kekurangan darah merah saja, tetapi juga darah putih.
"Kalau anemia biasa kan yang kekurangan darah itu darah merahnya kan bukan darah putih. Nah kalau aku ini semua," sambungnya.
Baca juga: Babe Cabita Meninggal Dunia |
Babe Cabita turut menjelaskan soal tulang sumsumnya yang saat itu ternyata tidak bisa memproduksi darah. Anemia aplastik yang diidapnya diketahui setelah dirinya mengecek sumsum tulang belakangnya.
"Jadi kan tulang sumsum itu fungsinya untuk memproduksi darah, nah tulang sumsum aku itu rusak jadinya nggak bisa menghasilkan darah," tuturnya.
(mud/mud)