Gereja Katolik Paroki Santo Yoseph Palembang melaksanakan rangkaian ibadah malam Paskah pada Sabtu (30/3/2024). Pastor Kepala Paroki Santo Yoseph Palembang, Romo Hyginus Gono Pratowo menjelaskan ada beberapa rangkaian ibadah malam Paskah dimulai hari ini.
"Pertama malam ini kita akan merayakan vigili Paskah dan puncaknya besok di hari Minggu," jelasnya pada Sabtu (30/3/2024).
Untuk rangkaian ibadah pada Sabtu malam akan diadakan dua kali yaitu pada jam 17.00 sore dan jam 21.00 malam. Untuk hari Minggu mulai jam 6.30 dan 09.00 WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hyginus menjelaskan, untuk tahun ini tema perayaan Paskah Gereja Santo Yoseph Palembang adalah Keluarga Bangkit Bersama dengan Yesus Kristus.
"Tema yang kami usung pada tahun ini Keluarga Bangkit Bersama dengan Yesus Kristus, harapannya dengan kebangkitan Kristus dapat membawa semangat baru, manusia lama (yang berdosa) diperbaharui menjadi manusia baru yaitu manusia yang hidup dalam kedamaian, dalam kasih, dan hidup dalam kasih Allah," ujarnya.
Dia juga menjelaskan akan ada 2.000 telur Paskah yang telah disiapkan oleh panitia.
"Besok kita juga siapkan perayaan Paskah untuk anak-anak dan sudah menyiapkan dua ribu telur ayam yang nanti akan dihias ketika dibagikan," tambahnya.
Dewan Pengurus Harian Gereja Santo Yoseph Palembang, Suwajib memperkirakan akan ada sekitar dua ribu umat yang datang pada ibadah Misa Paskah.
"Biasanya misa pertama itu membludak ya, perkiraan di jam 17.00 WIB itu ada sekitar 2.000 yang datang, dan 1.500 di 21.00 WIB," ujarnya.
Artikel ini ditulis oleh Dian Fadilla, peserta program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.
(des/des)