Alliyah Radityas Putri Andi (17) gadis di Palembang yang diberitakan hilang sejak Senin (1/1/2024) kini sudah kembali ke rumah. Keluarga pun mencabut laporan orang hilang yang sebelumnya dibuat di Polsek Seberang Ulu 2 dan Polrestabes Palembang.
Hal tersebut dikonfirmasi oleh ayahnya, M. Andiyono saat dihubungi detikSumbagsel, Selasa (2/1/2024).
"Iya, sudah pulang sekitar pukul 14.30 WIB. Alhamdulillah pulang dengan selamat dan kondisinya sehat," jelasnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Andiyno menyebutkan bahwa Alliyyah pulang sendiri setelah hilang satu hari lalu. Namun dia belum bisa mengkonfirmasi pada sang putri terkait hilang kemana selama ini sebab Alliyyah masih istirahat dan menenangkan diri.
"Belum kami tanyakan, biar anaknya istirahat dulu. Kasihan juga (baru pulang)," ujarnya.
Karena sudah kembali, kata Andiyono, pihaknya akan mencabut Laporan Orang Hilang (LOH) di Polrestabes Palembang. Sementara untuk laporan di Polsek Seberang Ulu 2 Palembang sudah dicabut langsung setelah Alliyyah pulang ke rumah.
"Kalau (LOH) yang di polsek sudah kami cabut, setelah ini baru mau cabut yang di Polrestabes. Kami bikin dua laporan kemarin," ungkapnya.
Sementara, Kasi Humas Polrestabes Palembang Kompol Evial Kalza, mengatakan LOH di Polrestabes Palembang atas nama M Andiyono yang melaporkan putrinya hilang sudah dicabut.
"Iya, tadi laporan orang hilang atas nama Alliyah, yang dilaporkan orang tuanya sudah dicabut siang tadi (2/1/2024)," kata dia.
Sebelumnya diberitakan, gadis Palembang bernama Alliyyah Radityas Putri Andi (17) dikabarkan menghilang. Sang Ayah, M. Andiyono, melaporkan anaknya yang hilang tersebut ke pihak kepolisian.
Alliyyah dikabarkan menghilang setelah izin keluar dari rumahnya di Lorong Paras Jaya 1 No. 649, Kelurahan 16 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu 2, Palembang. Ia pergi pada Senin (1/1/2024) pukul 14.00 WIB.
(dai/dai)