Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan memasang target kursi legislatif di Jambi, 2 kursi DPR RI. Dia berharap tahun ini kursi DPR RI meningkat dibanding tahun sebelumnya.
Hal itu diungkapkan Zulkifli saat menghadiri rapat konsolidasi partai di Jambi, Jumat (15/12/2023). Kedatangannya ke Jambi untuk menguatkan kader agar tetap semangat untuk bisa meraih target yang ditetapkannya.
Pada Pemilu sebelumnya, PAN hanya berhasil mendapat 1 kursi DPR RI dan Pemilu 2024 harus lebih meningkat. Zulkifli pun optimis untuk itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ya insyallah 2 kursi," kata Zulkifli Jumat (15/12/2023).
Menurutnya target tersebut bukanlah hal yang tak mungkin. Sebab, kata dia, saat ini PAN memang dinilai sudah menjadi partai yang memiliki elektabilitas cukup tinggi.
Dia meminta agar semua kader PAN di Jambi harus bekerja sungguh-sungguh dan saling menguatkan untuk kemenangan PAN di Pemilu 2024.
"Saudara-saudara saya disini dari Lhokseumawe terus ke Medan sekarang berada di Jambi ya, besok ke Padang, Riau, Palembang, Kepri kemudian Pontianak terus ke Sambas, begitulah waktu kita tidak banyak tinggal 50 hari lagi," kata Zulkifli.
Karena itu, Zulkifli mengingatkan kader PAN bekerja keras lagi demi kemenangan PAN di Pemilu 2024.
"Insyallah kalau kita konsisten dan bekerja terus, PAN belum termasuk Jateng, belum termasuk Jatim belum termasuk Papua kursinya sudah 45, itu catatan Jambi 1 ya. Jadi kalau Jambi jadi 2 lalu Jateng dapat 8, Jatim dapat 8, Papua dapat 2 maka kita diatas 60 kalau PAN sudah 60 maka kita jadi partai besar, jika pemilu berikutnya tembus 70 sudah tidak sulit lagi," ucapnya.
(dai/des)