Sidang Tiktoker Lina Mukherjee yang makan babi sambil membaca bismillah kembali digelar di Pengadilan Negeri Kelas I Palembang, Selasa (1/8/2023). Sidang kedua Lina Mukherjee ini masih beragendakan mendengarkan keterangan saksi.
Pantauan detikSumbagsel di lokasi, Selasa (1/8/2023), pada sidang kedua ini Lina Mukherjee nampak lebih segar dengan riasan di wajahnya. Rambut pendeknya yang berwarna kuning dibiarkan terurai.
Lina Mukherjee ditemani sahabat-sahabatnya untuk memberikan support. Terlihat Lina Mukherjee lebih bahagia, bahkan sesekali ia selfie dengan sahabat-sahabat yang sengaja datang dari jauh untuk menyaksikan sidang keduanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Alhamdullilah hari ini lebih baik dari minggu kemaren karena udah ada yang besuk dan memberi dukungan," kata Lina.
Dikatakan Lina, ia sudah mulai terbiasa dan menerima keadaan karena ada dukungan dari sahabat-sahabatnya. Tidak seperti 20 hari pertama penahanan, di mana tidak ada seorang pun yang menjenguk.
"Kemarin ada yang besuk dan bawa makanan kesukaan. Makasih untuk sahabat-sahabat yang sudah datang membesuk saya kemarin dan memberikan dukungan. Saya sangat terhibur," kata Lina.
Tak hanya membawakan makanan untuknya, Lina mengungkapkan bahwa mereka juga membawakan makanan untuk tahanan lain. Selain itu mereka juga sempat menghibur teman-teman di lapas dengan menyanyikan satu buah lagu.
"Senenglah kemarin dan hari ini karena ada yang datang memberikan dukungan dan semangat," pungkasnya.
(des/mud)