Jadwal Liga 1 Pekan ke-31: Persib Vs Dewa United dan PSM Vs Bhayangkara

Liga 1

Jadwal Liga 1 Pekan ke-31: Persib Vs Dewa United dan PSM Vs Bhayangkara

Alfiandis - detikSulsel
Kamis, 16 Mar 2023 11:40 WIB
Pemain Yance Sayuri saat memasuki lapangan di laga Persib Bandung Vs PSM Makassar di pekan ke-24 Liga 1 2022/2023.
Foto: Istimewa/tangkapan layar (Instagram Yansayuri11)
Makassar -

Liga 1 2022/2023 kini memasuki penghujung kompetisi, dengan menyajikan laga-laga krusial. Di pekan ke-31, PSM Makassar akan menjamu Bhayangkara FC, dan Persib Bandung melawan Dewa United.

Pertandingan pekan ini akan dibuka dengan pertandingan Persija Jakarta Vs PSIS Semarang di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi. Kemudian dilanjutkan dengan partai seru antara Bali United melawan Madura United, Kamis (16/3/2023).

Sementara itu, PSM akan menjamu Bhayangkara FC pada Jumat (17/3) besok. Sejauh ini, PSM berstatus tidak terkalahkan jika bermain di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sedangkan pesaing PSM dalam perebutan gelar juara musim ini, Persib baru akan menjalani pertandingan kontra Dewa United. Duel kedua tim bakal berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor pada Senin (20/3).

Laga penutup di pekan ini akan mempertemukan antara tuan rumah Barito Putera Vs Persis Solo. Laga tersebut akan tersaji di Stadion Demang Lehman, Martapura, Selasa (21/3).

ADVERTISEMENT

Saat ini, PSM kokoh di puncak klasemen Liga 1 dengan mengemas 66 poin dari 30 pertandingan, terpaut 13 poin dari Persib yang mengemas 53 poin di posisi 2. Sedangkan Persija Jakarta berjarak 15 poin dari Juku Eja.

Jadwal Liga 1 2022/2023 Pekan ke-31:

Kamis, 16 Maret 2023

  • Persija Jakarta Vs PSIS Semarang (Pukul 16.00 Wita)
  • Bali United Vs Madura United (Pukul 18.00 Wita)

Jumat, 17 Maret 2023

  • PSM Makassar Vs Bhayangkara FC (Pukul 16.00 Wita)

Sabtu, 18 Maret 2023

  • Persik Kediri Vs Persebaya (Pukul 16.00 Wita)
  • PSS Sleman Vs Borneo FC (Pukul 18.00 Wita)

Minggu 19 Maret 2023

  • Arema FC Vs Persikabo 1973 (Pukul 16.00 Wita)
  • Rans Nusantara FC Vs Persita Tangerang (Pukul 18.00 Wita)

Senin, 20 Maret 2023

  • Persib Bandung Vs Dewa United (Pukul 16.00 Wita)

Selasa, 21 Maret 2023

  • Barito Putera Vs Persis Solo (Pukul 16.00 Wita).



(afs/hsr)

Hide Ads