KPU Palopo telah merampungkan hasil rekapitulasi penghitungan suara Pilkada Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel). Hasilnya, pasangan calon (paslon) nomor urut 4 Trisal Tahir-Akhmad Syarifuddin menang atas tiga paslon lainnya.
Hasil rekapitulasi perolehan suara itu ditetapkan di Aula Kantor KPU Palopo, Kamis (5/12/2024). Ketuk palu KPU memutuskan paslon nomor urut 4 Trisal Tahir-Akhmad Syarifuddin unggul tipis dari paslon nomor urut 2 Farid Kasim Judas (FKJ)-Nurhaenih yakni dengan selisih 595 suara.
Ketua KPU Palopo menjelaskan hasil rekapitulasi menunjukkan paslon nomor urut 1 Putri Dakka-Haidir Basir meraih 7.729 suara, paslon nomor urut 2 Farid Kasim-Nurhaenih 33.338 suara, paslon 3 Rahmad Masri Bandaso-Andi Tenri Karta 19.484 suara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Rekapitulasi hasilnya suara tertinggi paslon 4 Trisal Tahir-Akhmad Syarifuddin dengan perolehan 33.933 suara," kata ketua Komisioner KPU Palopo Irwandi Djumadin kepada wartawan, Kamis (5/12/2024).
Irwandi menjelaskan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) di palopo sebanyak 125.575 orang dengan rincian 61.852 laki-laki dan 63.720 perempuan. Sedangkan jumlah DPT yang menyalurkan hak pilihnya sebanyak 95.845 orang.
"Suara diterima 95.845, kemudian 1.361 suara dianggap tidak sah. Partisipasi pemilih kurang, karena sebagian besar masyarakat Palopo bekerja di luar daerah," ucap Irwandi.
Penetapan paslon terpilih dilakukan paling lambat 3 hari setelah pemberitahuaan dari Mahkamah Konstituasi (MK). Namun, jika ada sengketa, penetapan dilakukan setelah MK menyelesaikan sengketa itu.
Sementara itu, saksi dari paslon nomor urut 2 Farid Kasim Judas-Nurhaenih menolak menandatangani keputusan rapat pleno rekapitulasi. Saksi menganggap ada berbagai masalah saat rekapitulasi pada tingkat kecamatan.
(hmw/asm)