Pemkot Makassar Mulai Susun Daftar Mutasi Pejabat Eselon III-IV di BKN

Nur Hidayat Said - detikSulsel
Jumat, 26 Sep 2025 20:23 WIB
Foto: Sekda Makassar Andi Zulkifly Nanda. (Nur Hidayat Said/detikSulsel)
Makassar -

Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), mulai menyusun daftar mutasi pejabat eselon III dan IV. Prosesnya kini masuk tahap input di Badan Kepegawaian Negara (BKN).

"Ini sementara penginputan nama-nama. Kalau kita melaksanakan mutasi itu kan harus di-input di aplikasi dari BKN yang namanya iMut (integrated mutasi). Ini sementara teman-teman dari BKD melakukan penginputan," ujar Sekda Makassar Andi Zulkifly Nanda kepada wartawan di Balai Kota Makassar, Jumat (26/9/2025).

Zulkifly menyebut rekomendasi BKN akan keluar dalam hitungan hari setelah proses input rampung. Rekomendasi itu kemudian yang akan menjadi dasar pelantikan oleh Wali Kota Makassar Munafri 'Appi' Arifuddin.


"Setelah dilakukan penginputan tentu 1-2 hari ke depan akan kita terima rekomendasi dari BKN. Kalau itu dinyatakan lengkap dan benar," katanya.

"Yang jelas rekomendasi kita tunggu, rekomendasi dari BKN. Setelah itu baru kita menunggu petunjuk Pak Wali kapan akan ada pelantikan," tambahnya.

Menurutnya, usulan pengisian jabatan bersifat 1 nama untuk 1 posisi. Nama itu akan final jika disetujui BKN.

"Langsung saja. Iya (1 orang 1 jabatan)," sebutnya.

Dia menambahkan tidak ada pejabat yang akan langsung dinonjobkan dalam mutasi kali ini. Arahan wali kota adalah menghindari nonjob kecuali ada temuan atau penilaian kinerja yang buruk.

"Pak Wali untuk sementara menyampaikan bahwa jangan sampai ada nonjob," tuturnya.

Soal teknis pelantikan, Zulkifly menyebut masih menunggu arahan. Opsi pelantikan bisa dilakukan sekaligus atau bertahap.

"Ini belum kita atur, nanti kami akan laporkan ke Pak Wali, tergantung Pak Wali apakah mau dicicil saja atau mau sekaligus," terangnya.




(ata/ata)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork