Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan dua oknum anggota TNI di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), berboncengan motor tanpa menggunakan helm. Keduanya terlihat santai melintas di depan polisi lalu lintas.
"Tidak razia cuma kan kebetulan ada (personel lantas Polrestabes Makassar) berdiri-berdiri di situ jadi dia (dua oknum TNI) lewat," kata Bintara Patroli Satlantas Polrestabes Makassar Mahir Dg Rani kepada detikSulsel, Rabu (6/8/2025).
Mahir mengatakan, peristiwa itu terjadi di Pertigaan Jalan Alauddin-Pettarani, Makassar, Selasa (5/8). Dia menyebut saat itu personel Satlantas Polrestabes Makassar yang berada di lokasi tidak sedang melakukan razia saat dua oknum TNI itu melintas.
"Kalau razia kan aturannya harus pakai plang," katanya.
(asm/ata)