Ketua DPD II Golkar Makassar Munafri Arifuddin (Appi) jalan bareng Ketua DPC Demokrat Makassar Adi Rasyid Ali (ARA) menjelang Pilwalkot Makassar 2024. Appi mengaku banyak mengobrol dengan ARA sebagai sesama ketua partai.
"Kita diundang oleh Haji Ray (Ray Suryadi Arsyad), anggota Fraksi Demokrat (DPRD Makassar) ke Lelong. Saya juga mengajak Suharmika (anggota DPRD Makassar Fraksi Golkar), ada juga Pak ARA, kita jalan melihat keadaan pelelangan ikan di Paotere," ujar Appi kepada detikSulsel, Sabtu (13/7/2024).
Appi dan ARA jalan bareng menyapa warga yang beraktivitas di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Paotere, Kota Makassar, pagi tadi. Appi mengaku berkeliling di Paotere ditemani sejumlah pengurus Golkar dan Demokrat untuk melihat kondisi TPI Paotere.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Usai berkeliling, Appi mengaku dijamu dengan hidangan ikan segar sambil berbincang soal Pilwalkot Makassar. Appi mengaku membicarakan banyak hal dengan para kader Demokrat tersebut dalam menatap Pilwalkot Makassar.
"Kan H Rey ini tokoh di sektor perikanan yang sangat mengerti dunia ini, dia ajak kita makan ikan. Kita ajak Pak ARA juga, yah udah kita sambil ngobrol-ngobrol dalam proses ini tentu banyak hal dibicarakan sebagai sesama ketua partai," jelasnya.
Dalam obrolan itu, Appi menyampaikan soal hasil pertemuannya dengan pengurus DPP Demokrat baru-baru ini. ARA dalam kesempatan itu diakui Appi tak keberatan dengan manuver tersebut.
"Saya bilang sama Pak ARA, saya ketemu dengan pengurus pusat Demokrat, dia bilang bagus itu Pak Appi, enggak ada masalah," tuturnya.
Dia juga tak menampik jika Demokrat salah satu partai yang diincar untuk bisa jadi salah satu pengusungnya. Bahkan kata dia, ARA merupakan salah satu figur yang berpotensi untuk jadi calon wakilnya.
"Pak ARA juga punya peluang, kita sepakat sama-sama dalam mencari simpati masyarakat dan juga simpati partai politik. Yah tentu kita harus menjual yang namanya gagasan-gagasan, kalau gagasan itu bisa bersama dan memberi efek elektoral kenapa enggak," ungkap Appi.
Dalam pertemuan itu, Appi juga mengaku sepakat memperhatikan kondisi TPI Paotere bersama ARA. Menurutnya, TPI Paotere bisa ditata dengan baik untuk menumbuhkan perekonomian warga.
"Kalau kondisinya lebih baik tentu akan semakin banyak orang yang datang, semakin banyak penjual yang ada, semakin banyak transaksi yang terjadi. Kalau nilai transaksi tinggi tentu akan memberi dampak ekonomi baik para penjual maupun para pembeli," ujar Appi.
"Dan yang paling penting adalah pada saat dibenahi yang harus diprioritaskan orang-orang yang ada di situ, yang sudah lama melakukan aktivitas di situ. Itu tadi yang menjadi bahan-bahan pembicaraan dengan warga," ujar Appi menambahkan.
(asm/hsr)