Tiga gadis ABG di Tana Toraja, Sulawesi Selatan (Sulsel) ketahuan mencuri kosmetik di Pasar Makale. Aksi pencurian yang terekam lewat CCTV itu tengah diselidiki polisi.
Dalam video beredar, terlihat 3 wanita sedang memasuki toko kosmetik yang berada di Pasar Makale, Tana Toraja. Mereka masing-masing yang mengenakan sweater merah, hitam, dan biru.
Tiga remaja tersebut berpura-pura menjadi pelanggan. Tak berselang lama, mereka terlihat kompak memasukkan sejumlah kosmetik di tas dan kantong baju.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kasat Reskrim Polres Tana Toraja, AKP S Ahmad mengatakan, 3 remaja putri tersebut melakukan aksinya pada Senin (12/12) kemarin. Pihaknya mengklaim sudah mengantongi identitas dan tempat tinggal ketiganya untuk dimintai keterangan.
"Jadi kita sudah datangi TKP-nya, pelakunya anak di bawah umur, sudah dikoordinasikan untuk datang ke Polres," kata Ahmad kepada detikSulsel, Selasa (13/12/2022).
Menurutnya, kasus ini tidak dilaporkan korban ke polisi. Namun pihaknya akan mempertemukan ketiga gadis ABG tersebut dengan korban untuk diselesaikan lewat Restorative Justice.
"Jadi mereka Pemilik tokonya tidak mau melaporkan kejadian itu. Mengingat juga 3 pelaku anak di bawah umur, kami akan selesaikan dengan Restorative Justice. Tapi 3 remaja itu tetap akan diambil keterangannya dulu," ungkapnya.
Ahmad mengaku pihaknya masih akan melakukan pemeriksaan mendalam terhadap ketiga gadis ABG itu. Namun dia menduga motif pencurian kosmetik ini untuk dipakai sendiri oleh ketiga wanita tersebut.
"Motifnya untuk digunakan mereka sendiri," papar Ahmad.
Sementara Kapolres Tana Toraja AKBP Juara Silalahi memastikan kasus ini sudah dalam penanganan. Pihaknya meminta warga tidak menyebarkan video pencurian tiga gadis ABG tersebut.
"Kami sudah menangani ini. Jadi masyarakat janganlah menyebarkan video itu karena mereka masih di bawah umur. Bisa kena UU ITE. Makanya, kami harapkan masyarakat Toraja bijak bermedia sosial," pungkasnya.
(sar/asm)











































