Marbut Masjid di Gantarang Bulukumba Ditemukan Tewas Usai Jatuh ke Irigasi

Marbut Masjid di Gantarang Bulukumba Ditemukan Tewas Usai Jatuh ke Irigasi

Nur Hidayat Said - detikSulsel
Senin, 20 Jan 2025 20:32 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi. Foto: Dok.Detikcom
Bulukumba -

Seorang marbut masjid bernama Darman (50) di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan (Sulsel), tewas setelah jatuh ke saluran irigasi. Korban yang diketahui mengidap epilepsi ditemukan tak bernyawa 3 kilometer dari lokasinya terjatuh.

"Ditemukan sudah 3 kilometer itu dari tempatnya jatuh," ujar Kepala Desa Bontonyeleng Andi Mauragawali kepada detikSulsel, Senin (20/1/2025).

Insiden tersebut tepatnya terjadi di Dusun Annie, Desa Bukit Harapan, Kecamatan Gantarang, Bulukumba, Minggu (19/1), sekitar pukul 12.00 Wita. Mauragawali mengungkapkan, Darman yang merupakan warga Desa Bontonyeleng biasanya beraktivitas mengurus hewan ternaknya sebelum melaksanakan tugas di masjid.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dia itu tiap hari pergi kasih minum sapinya. Jadi, sebelum Zuhur mau pulang kasih bunyi masjid," katanya.

"Di situ di pinggir irigasi dia simpan sayurnya, motornya, kemudian bawaannya lainnya. Dia cuci badan mungkin, di situ kena epilepsinya, jatuh, hanyut, karena deras itu irigasi. Dia memang ada riwayat sakitnya itu, epilepsi dia," beber Mauragawali.

ADVERTISEMENT

Mauragawali menuturkan, kejadian ini pertama kali diketahui saat warga menyadari Darman tidak kembali ke masjid seperti biasanya. Setelah dilakukan pencarian, ditemukan barang-barang korban di pinggir irigasi.

"Akhirnya orang telepon saya. Jadi, irigasi itu dikeringkan. Tidak lama kemudian ditemukan. Sudah salat Asar (ditemukan). (Kemudian) dijemput pakai ambulans antar ke rumahnya," bebernya.

Kapolsek Gantarang Kompol Abdul Kadir yang dikonfirmasi terpisah membenarkan kejadian ini. Dia menyatakan bahwa pihak keluarga korban menerima kejadian ini sebagai musibah dan telah membuat pernyataan resmi.

"Personel sudah datang ke TKP. Sampai hari ini belum ada (yang keberatan). Mereka (pihak keluarga) sudah buat pernyataan," tuturnya.




(ata/ata)

Hide Ads