Bidan Teladan di Polman Akan Diberi 2 Motor Usai Hadiah dari Pemkab Ditarik

Sulawesi Barat

Bidan Teladan di Polman Akan Diberi 2 Motor Usai Hadiah dari Pemkab Ditarik

Abdy Febriady - detikSulsel
Senin, 13 Jan 2025 13:46 WIB
Motor baru untuk bidan teladan, Rusmiati Aminuddin yang akan diserahkan Pemkab Polman.
Foto: Motor baru untuk bidan teladan, Rusmiati Aminuddin yang akan diserahkan Pemkab Polman. (Abdy Febriady/detikcom)
Polewali Mandar -

Bidan bernama Rusmiati Aminuddin akan diberi 2 unit sepeda motor setelah hadiah motor matic yang diberikan Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat, ditarik karena anggarannya belum dicairkan. Dua unit sepeda motor tersebut merupakan kendaraan dinas dan pribadi.

"Diberi dua motor. Satu motor pribadi, saya sebagai kepala dinas juga akan memberikan motor dinas," kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Polman, dr Mustaman kepada wartawan, Senin (13/1/2025).

Motor pribadi untuk Rusmiati merupakan pemberian khusus dari Pj Bupati Polman Muhammad Ilham Borahima. Kedua motor itu akan diberikan secara bertahap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kendaraan pribadi dulu, dalam waktu dekat insyaallah (penyerahan motor dinas) pelat merah," ungkapnya.

Dia melanjutkan, pihaknya memang hanya menjanjikan memberikan fasilitas kendaraan dinas untuk Rusmiati. Hadiah motor lainnya merupakan inisiatif dari Ilham Borahima.

ADVERTISEMENT

"Dia (Rusmiati) sempat cerita ke pak bupati kendalanya tugas di daerah terpencil. Dia juga menyampaikan ke pak bupati dapat penghargaan nakes teladan. Pak bupati langsung janji kasih kendaraan. Dijanji kendaraan pribadi, saya juga janji kendaraan dinas," imbuh Mustaman.

Sebelumnya diberitakan, Pemkab Polman sempat menarik kembali hadiah motor matik jenis Yamaha Gear untuk Rusmiati. Padahal motor tersebut sempat diberikan saat acara peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 pada 12 November 2024 lalu.

Pemkab Polman berdalih menarik kendaraan tersebut karena pembayarannya ke dealer belum dilunasi. Belakangan, Pemkab Polman akan memberikan hadiah motor jenis Honda Revo berwarna hitam kepada Rusmiati pada Senin (13/1) sore ini.

"Hadiah motor rencana kami serahkan sore nanti menunggu ibu bidannya, soalnya tempatnya dia jauh," imbuh Mustaman.




(sar/hmw)

Hide Ads