Tanggal 14 November 2024 jatuh pada hari Kamis dalam kalender Masehi. Pada hari ini, terdapat sejumlah momen penting yang diperingati baik secara nasional maupun internasional.
Selain HUT Brimob, tanggal 14 November juga diperingati sebagai Hari Puspenerbad TNI di Indonesia. Sementara dalam skala internasional, diperingati sebagai Hari Diabetes Sedunia, dan Hari Anak Perempuan Internasional.
Nah, berikut ulasan masing-masing hari peringatan tersebut yang dirangkum detikSulsel dari berbagai sumber.
HUT Brimob
HUT Brimob diperingati setiap 14 November. Tahun ini, Brimob telah diperingati yang ke-79 tahun dengan mengangkat tema "Brimob Presisi Menuju Indonesia Maju".
Brimob memiliki sejarah panjang dalam pengabdiannya membela dan menjaga bangsa Indonesia. Dikutip dari situs resmi Brimob Polri, Brimob andil dalam merebut kemerdekaan maupun melawan pemberontak di masa-masa awal berdirinya Republik Indonesia.
Sebelum Brimob, satuan ini bernama Tokubetsu Keisatsu Tai. Kemudian berganti nama jadi Polisi Istimewa, Mobrig (Mobil Brigade) hingga akhirnya menjadi Brimob (Brigade Mobil).
Pada 14 November 1946 seluruh kesatuan Polisi Istimewa, Barisan Polisi Istimewa dan Pasukan Polisi Istimewa dilebur menjadi Mobrig.
Singkat cerita, tanggal 14 November ditetapkan sebagai Hari Mobil Brigade ke-16 berdasarkan surat order YM Menteri Kepala Kepolisian Negara No. Pol. 23 /61/ tanggal 12 Agustus 1961.
Saat itu, Presiden Republik Indonesia Ir. Soekarno selaku Inspektur upacara menganugerahkan Pataka "Nugraha Cakanti Yana Utama" sebagai penghargaan pemerintah atas pengabdian dan kesetiaan Mobile Brigade.
Sejak itu juga Presiden RI secara resmi mengubah nama satuan ini dari Mobile Brigade menjadi Brigade Mobile.
Hari Puspenerbad TNI
Pusat Penerbangan Angkatan Darat (Puspenerbad) adalah badan pelaksana pusat TNI Angkatan Darat yang bertugas melaksanakan operasi penerbangan. Badan ini diperingati setiap tahun pada tanggal 14 November sebagai Hari Puspenerbad.
Dikutip dari situs TNI Angkatan Darat, keberadaan penerbangan pada organisasi Angkatan Darat sangat penting. Mengingat hal itu, maka tanggal 14 November 1959 disahkan badan ini yang diberi nama Datasemen Penerbangan Angkatan Darat (Denpenerbad).
Letkol Inf Sunar Pirngadi ditunjuk sebagai Denpenerbad pertama. Adapun tanggal 14 November 1959 ditetapkan sebagai hari jadi Penerbangan Angkatan Darat yang selalu diperingati setiap tahunnya.
Hari Diabetes Sedunia
Dinukil dari situs National Today, Hari Diabetes Sedunia diperingati setiap tahun pada 14 November. Hari tersebut dicetuskan pertama kali pada tahun 1991 oleh Yayasan Diabetes Internasional dan Organisasi Kesehatan Dunia.
Diabetes adalah penyakit kronis yang disebabkan oleh pankreas yang tidak memproduksi insulin dalam jumlah yang cukup, jika ada. Penyakit ini dapat menyebabkan kondisi buruk pada kesehatan.
Oleh karena itu, Hari Diabetes diperingati di berbagai belahan dunia untuk menyebarkan kesadaran dan edukasi.
Hari ini dapat diperingati dengan mengenakan kaos, kalung, gelang biru sebagai simbol global untuk kesadaran terhadap diabetes.
Tak hanya itu, detikers juga dapat memanfaatkan hari ini untuk menjalani tes kesehatan jika memiliki faktor risiko atau gejala diabetes.
Hari Anak Perempuan Internasional
Hari Anak Perempuan Internasional diperingati setiap 14 November untuk mendorong semua jenis minat yang dimiliki anak perempuan. Selain itu, juga untuk menginspirasi mereka untuk mengejar impiannya.
Hari peringatan ini merupakan insiatif yang dilakukan oleh perkumpulan mahasiswi pertama di Virgina, Kappa Delta.
Perkumpulan tersebut terus berupaya agar rasa percaya diri tumbuh pada diri anak perempuan dan wanita muda. Termasuk salah satunya melalui peringatan Hari Anak Perempuan Internasional.
Demikian ulasan tanggal 14 November memperingati hari apa saja. Semoga menambah wawasan, detikers.
(edr/edr)