Pohon kurma milik warga bernama Kamilin di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng) ternyata sudah dua kali berbuah. Tanaman jenis palem itu pertama kali berbuah tahun 2020, lalu pada bulan Ramadan 2023.
"Berbuah pertama kali itu 2020," kata Kepala Desa Oloboju Wahyudi kepada detikcom, Selasa (4/4/2023).
Wahyudi mengatakan pohon kurma tersebut ditanam Kamilin pada 2009 lalu. Kamilin butuh waktu sekitar 10 tahunan untuk bisa melihat pohon itu berbuah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia tanam 2009 itu. 10 tahunan baru berbuah," terangnya.
Wahyudi mengatakan pada tahun 2021 dan 2022 pohon kurma itu tidak berbuah. Dirinya juga tidak tahu pasti penyebabnya.
"2021 tidak (berbuah), 2022 tidak. Nah baru lagi ini 2023 berbuah, berkah Ramadan," ucapnya.
Menurutnya, buah pohon kurma dijual Kamilin 2020 lalu. Namun untuk kali ini, buahnya hanya untuk keluarganya.
"Dulu (berbuah pertama kali) ada yang dia jual. Yang ini katanya nanti kalau sudah matang tidak dia jual, mungkin untuk keluarganya," beber Wahyudi.
Wahyudi menuturkan pohon kurma milik Kamilin itu mengundang banyak pendatang untuk melihatnya secara langsung. Salah satunya, wanita dari Sulawesi Barat (Sulbar) yang ingin mencicipi kurma muda untuk program kehamilan.
"Kemarin ada ibu-ibu dari Pasangkayu itu dia datang (coba kurma) buat hamil katanya makan kurma muda," imbuhnya.
Bahkan sejumlah warga terinspirasi untuk ikut menanam menanam kurma di halaman rumah dan kebun mereka. Warga juga sering meminta bantuan Kamilin dalam proses penanaman.
"Sekarang warga itu mulai banyak yang menanam (pohon kurma) katanya terinspirasi dari Kamilin," terang Wahyudi.
Sebelumnya diberitakan, pohon kurma milik Kamilin itu viral di media sosial lantaran disebut berbuah bertepatan bulan Ramadan. Wahyudi mengatakan, awalnya kamilin membeli buah kurma lalu bijinya disemai di pekarangan rumahnya.
"Dia tanam 2009. Dia beli di swalayan, beli buah kemudian (bijinya) dia semai. Dia coba-coba. Dia rawat kaya pohon biasa," ujarnya.
Tanaman kurma tersebut berada di Desa Oloboju, Kecamatan Sigibiromaru, Sigi. Kamilin menanam 2 pohon kurma pada 2009 lalu, namun hanya satu yang berhasil berbuah.
(sar/sar)