Jawab Isu Utang Anies Rp 50 M, Sandiaga Uno Singgung Persahabatan

Jawab Isu Utang Anies Rp 50 M, Sandiaga Uno Singgung Persahabatan

Rasmilawanti Rustam - detikSulsel
Sabtu, 11 Feb 2023 22:31 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno saat meresmikan gedung kuliah terpadu Poltekpar Makassar
Foto: Menparekraf Sandiaga Uno (Rasmilawanti Rustam/detikSulsel)
Makassar -

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno menjawab soal isu perjanjian utang eks Gubernur DKI Anies Baswedan yang disebut berjumlah Rp 50 miliar saat momen Pilkada DKI 2017. Dia mengatakan, persahabatan harus dijaga apalagi di tengah demokrasi politik.

"Pertemanan harus dijaga, persahabatan terus kita utamakan," ucap Sandiaga kepada wartawan di Poltekpar Makassar, Sabtu (11/2/2023).

"Jadi sekali lagi saya sampaikan bahwa saya sudah memutuskan untuk tidak ingin memperpanjang diskursus mengenai yang selama ini diberitakan," imbuhnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia memutuskan untuk tidak memperpanjang karena menurutnya hal itu justru dapat memecah belah pertemanan. Terlebih, saat ini kontestasi demokrasi sudah menyambut di depan mata.

"Karena tentunya berpotensi memecah belah kita. Sementara kontestasi demokrasi ini kita sambut dengan penuh suka cita," tuturnya.

ADVERTISEMENT

Menurut Sandiaga, sudah seharusnya pesta demokrasi disambut dengan hal-hal yang positif, bukan dengan isu yang dapat memecah belah satu sama lain.

"Dan harapan saya, para pihak juga menyambut kontestasi demokrasi ini penuh dengan diskursus tentang gagasan. Tentang bagaimana percepatan, bagaimana pembangunan yang sudah ada di real yang tepat ini bisa kita percepat dengan Kebijakan kebijakan yang akurat, berkaitan dengan sasaran daripada pembangunan itu sendiri," jelasnya.

"Sehingga akhirnya kita tidak menatap lagi masa lalu, tapi menatap masa depan," imbuhnya.

Wakil Ketua Umum Golkar Ungkap Utang Anies Rp 50 M

Sebelumnya, perjanjian utang-piutang antara Anies Baswedan dengan Sandiaga Uno sebesar Rp 50 miliar saat momen Pilkada DKI 2017 sempat disinggung oleh Wakil Ketua Umum Golkar Erwin Aksa. Erwin mengaku telah melihat surat perjanjian tersebut.

Dilansir dari detikNews, Erwin mengatakan, surat perjanjian utang piutang itu ada di tangan Rikrok Rizkiyana pengacara Sandiaga saat itu. Namun, pihaknya tidak mengetahui detail isi dari perjanjian tersebut.

"Saya hanya melihat. Yang megang semuanya lawyer-nya Pak Sandi namanya Pak Rikrik," ungkap Erwin saat dihubungi, Minggu (5/2/2023).

"(Rikrik) Bukan hanya mengetahui. Yang menyimpan perjanjiannya ya Pak Rikrik. Saya cuma melihat aja. Saya juga nggak ngerti kok ada perjanjian itu," imbuhnya.

Erwin menegaskan, Anies meneken surat meminjam uang mencapai Rp 50 miliar dalam perjanjian dengan Sandiaga. Dia pun tidak mengetahui apakah utang yang dimaksud sudah lunas atau belum.

"Iya waktu saya lihat segitu (Rp 50 miliar). Saya nggak tahu sekarang. Nggak tahu kalau itu (perjanjian masih berlangsung atau tidak)," ujar Erwin.




(urw/asm)

Hide Ads