Rumah hook kerap menjadi primadona di pasar perumahan modern. Di berbagai kompleks hunian, posisi di sudut jalan justru menjadi incaran karena dianggap memberikan nilai lebih dari sisi tampilan maupun fungsi.
Tren ini tidak muncul tanpa alasan. Banyak pembeli melihat rumah hook sebagai simbol status dan fleksibilitas desain. Dengan dua sisi yang terbuka, rumah jenis ini menawarkan pencahayaan alami lebih baik sekaligus peluang tata ruang yang lebih dinamis.
Menariknya, rumah hook memiliki nilai jual yang lebih tinggi dibanding unit lain di blok yang sama. Fenomena ini membuat rumah hook tidak hanya diminati sebagai tempat tinggal, tetapi juga sebagai aset investasi jangka panjang yang menjanjikan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain beberapa keunggulan tersebut, rumah hook juga memiliki keistimewaan dibanding unit lainnya dalam satu kawasan. Berikut beberapa kelebihan rumah hook yang bikin banyak orang kepincut dilansir dari Property Thrive, Senin (10/11/2025).
Ruang Luar Lebih Besar
Salah satu rahasia utama rumah hook adalah karena ukuran dan wujud lahan. Rumah hook biasanya menawarkan luas pekarangan rumah yang lebih besar. Selain itu, bentuk rumah juga memudahkan penataan sisi samping dan muka rumah, sehingga bagian ini dapat digunakan sebagai teras samping, garasi sisi samping, taman, atau bahkan bagian lainnya yang dibutuhkan sesuai kondisi rumah. Bagi pengembang dan pembeli yang ingin rumah dengan fasad yang menonjol, rumah hook dapat menjadi pilihan karena memberi peluang desain yang lebih luas dan fleksibel.
Cahaya Alami dan Sirkulasi Udara Lebih Baik
Karena memiliki dua sisi yang terbuka ke arah luar, rumah hook cenderung mendapatkan pencahayaan alami lebih banyak dan pasokan udara yang lebih baik. Sehingga hal tersebut akan mengurangi kebutuhan penerangan dan ventilasi buatan. Berdasarkan artikel Better Homes & Garden, rumah hook adalah rumah yang mendukung desain ramah lingkungan (passive design) dan digemari pemilik rumah modern.
Nilai Jual Lebih Premium
Rumah hook relatif lebih langka, karena hanya tersedia beberapa unit saja di setiap bloknya. Hal tersebut membuat saat permintaan naik, harga dan waktu penjualan juga seringkali menunjukkan keunggulan. Artikel Property Thrive, menunjukkan bahwa pengembang dan investor menilai rumah hook lebih tinggi karena potensi return (lebih premium 20-30% pada pasar tertentu), sehingga membuat rumah hook menjadi aset menarik untuk jangka menengah hingga panjang.
Branding Rumah yang Lebih Kuat
Rumah hook mudah terlihat karena rumah ini memiliki akses dari dua arah jalan, sehingga fasad dan lanskapnya memiliki peluang lebih besar untuk menampilkan visual rumah. Hal itu juga menjadi penting di era media sosial dan listing properti secara online. Desain fasad yang dirancang baik pada rumah hook, berpeluang menjadikannya unggulan dalam listing, dan berdampak pada minat pembeli.
Berpeluang Untuk Fungsi Ganda
Di beberapa kawasan yang memiliki peraturan fleksibel, akses jalan ganda memberikan peluang rumah untuk difungsikan secara komersial ringan, misalnya untuk kantor di rumah, toko kecil, studio, dan lainnya tanpa mengganggu tata letak kompleks. Sehingga hal ini dapat dijadikan pertimbangan bagi pembeli untuk menambah nilai ekonomi.
Itulah beberapa keunggulan rumah hook dari segi fungsi dan desain yang menjadikannya ramai diminati. Semoga bermanfaat.
(das/das)










































