Sebelum Ditangkap, Pavel Durov Sewa Villa Mewah Rp 15 Miliar/Tahun

Sebelum Ditangkap, Pavel Durov Sewa Villa Mewah Rp 15 Miliar/Tahun

Danica Adhitiawarman - detikProperti
Senin, 26 Agu 2024 15:29 WIB
pavel durov
Pavel Durov Sewa Villa Rp 15 M Per Tahun Foto: Instagram @durov
Jakarta -

Pendiri dan CEO aplikasi Telegram, Pavel Durov belum lama ini ditangkap oleh Kepolisian Prancis di bandara Le Bourget dekat Paris. Ia dituduh gagal membatasi aktivitas kriminal di aplikasi pengiriman pesan tersebut.

Sebelum ditangkap, Durov dikabarkan tinggal di Dubai, UEA sejak 2017. Kantor pusat Telegram pun berada di Dubai. Sebagian alasannya karena undang-undang pajak UEA yang menarik.

Mengutip dari Under30Ceo, Senin (26/8/2024), Durov dilaporkan menghuni sebuah villa mewah di Jumeirah Islands pada Agustus 2023 lalu. Jumeirah Islands merupakan pulau buatan yang menawarkan rasa eksklusivitas dan privasi yang menarik bagi kalangan elit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Properti mewah dengan desain yang mencolok ini menarik minat beberapa individu kelas atas. Durov pun ikut menyewa villa pulau tersebut dengan harga yang fantastis.

Jumeirah Islands Community, Dubai UAEJumeirah Islands Community, Dubai UAE Foto: Getty Images/bojabo

Tak tanggung-tanggung, harga sewa properti eksklusif itu mencapai US$ 1 juta atau sekitar Rp 15,41 miliar (Kurs Rp 15.411) per tahun. Kalau dihitung per bulan, uang sewa bisa sampai Rp 1,28 miliar per bulan.

ADVERTISEMENT

Terdapat lima kamar tidur di villa yang punya luas properti hampir 1400 meter persegi. Sebanding dengan harga sewanya, properti itu menawarkan fasilitas luar biasa.

Villa dilengkapi dengan kolam renang dalam ruangan, pusat kebugaran, dan bioskop pribadi. Lokasinya juga tergolong strategis di Dubai, bahkan pemandangan villa berupa cakrawala kota dan Teluk Arab yang biru.

Fasilitas mewah dan fitur-fitur mewah di properti yang luas ini menunjukkan gaya hidup mewah Durov. Harga sewa yang tinggi tidak hanya mencerminkan lokasinya yang strategis, tetapi juga kenyamanan terbaik untuk para penyewa.

Dikutip dari Forbes, Jumeirah Islands dibangun oleh pengembang milik negara Nakheel Properties pada awal tahun 2000-an. Pulau buatan Jumeirah Islands itu berupa komunitas pulau mewah yang terdiri dari 46 'klaster' melingkar yang masing-masing menampung sekitar 16 villa.

Lingkungan villa mempunyai clubhouse pribadi juga dilengkapi dengan dua restoran, salon, dan tempat pangkas rambut.

Mau tahu berapa cicilan rumah impian kamu? Cek simulasi hitungannya di kalkulator KPR.

Nah kalau mau pindah KPR, cek simulasi hitungannya di kalkulator Take Over KPR.




(dhw/zlf)

Kalkulator KPR
Tertarik mengajukan KPR?
Simulasi dan ajukan dengan partner detikProperti
Harga Properti*
Rp.
Jumlah DP*
Rp.
%DP
%
min 10%
Bunga Fixed
%
Tenor Fixed
thn
max 5 thn
Bunga Floating
%
Tenor KPR
thn
max 25 thn

Ragam Simulasi Kepemilikan Rumah

Simulasi KPR

Hitung estimasi cicilan KPR hunian impian Anda di sini!

Simulasi Take Over KPR

Pindah KPR bisa hemat cicilan rumah. Hitung secara mudah di sini!
Hide Ads